Saudi Setop Sementara Umrah, Jemaah dari Makassar Tetap Berangkat

Saudi Setop Sementara Umrah, Jemaah dari Makassar Tetap Berangkat

Muhammad Taufiqqurahman - detikNews
Kamis, 27 Feb 2020 16:28 WIB
Masjidil Haram/Fajar Pratama detikcom
Ilustrasi berita: Ibadah di Masjidil Haram (Fajar Pratama/detikcom)
Makassar -

Pemerintah Arab Saudi menangguhkan penerimaan jemaah umrah sebagai antisipasi penyebaran virus corona. Meski penangguhan telah dilakukan, Bandara Internasional Sultan Hasanuddin tetap memberangkatkan pesawat menuju Madinah.

"Tadi masih berangkat Lion Air sudah terbang 2 jam lalu dan langsung direct," kata General Manager Angkasa Pura I Bandara Sultan Hasanuddin, Wahyudi, saat berbincang dengan detikcom, Kamis (27/2/2020).

Wahyudi mengatakan bahwa per harinya ada sekitar 2-3 pesawat yang terbang menuju Madinah. Rata-rata setiap pesawat mengangkut sekitar 300 orang penumpang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kadang-kadang 2 dan 3 pesawat. Perkiraan penumpang tergantung jenis pesawat ada 300-400 penumpang," ucapnya.

Wahyudi menjelaskan larangan penerbangan menuju Madinah tidak dapat dilakukan oleh pihaknya. Arahan soal rute penerbangan ditentukan oleh pihak Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

ADVERTISEMENT

"Kita kan menginduk ke Kemenhub, kalau Kemenhub sudah keluarkan instruksi baru kita (lakukan larangan)," ungkapnya.

Menurunnya, hingga saat ini tidak ada penumpukan jamaah umrah yang ada di sekitar Bandara Sultan Hasanuddin. Bahkan penerbangan juga berlangsung normal.

Sebelumnya, Kemenag Sulsel meminta penyelenggara umrah untuk tidak menerbangkan jemaah di Sulsel yang jumlahnya hingga ribuan orang per bulannya.

"Kita berharap kepada seluruh penyelenggara umrah untuk menyampaikan ke jemaah umrahnya di Sulsel baik yang sudah memiliki visa untuk bisa bersabar, sambil menunggu kebijakan berikutnya. Karena sampai saat ini masih dalam koordinasi dengan pemerintah," kata Kepala Kanwil Kemenag Sulsel, Anwar Abubakar.

Anwar mengatakan pihaknya tengah menunggu negosiasi pemerintah Indonesia ke pihak Arab Saudi soal penangguhan umrah ini. Apalagi, Anwar menyebut Sulsel salah satu daerah yang paling banyak mengirimkan jemaah umrah.

"Iya ditahan dulu, karena kita khawatir jangan sampai kita berangkatkan jemaah kita ke sana dipulangkan. Jadi untuk sementara biar ditahan dulu sambil menunggu informasi dari pemerintah melalui Dirjen Penyelenggara Haji dan Umrah," ungkapnya.

Setiap bulannya, masyarakat Sulsel yang menjalankan umrah bisa mencapai ribuan orang perbulannya dan rata-rata ada beberapa kali penerbangan menuju Arab Saudi setiap harinya.

Simak Video "Saudi Setop Umrah Gegara Virus Corona, Jokowi: Kita Hormati"

[Gambas:Video 20detik]



(fiq/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads