Unesa Pastikan 9 Mahasiswanya Penerima Beasiswa di Wuhan Sehat

Unesa Pastikan 9 Mahasiswanya Penerima Beasiswa di Wuhan Sehat

Tim detikcom - detikNews
Minggu, 26 Jan 2020 01:49 WIB
Foto: foto Antara
Jakarta -

Sembilan mahasiswa Universitas Negeri Surabaya (Unesa) dipastikan tidak terinfeksi virus corona di Central China Normal University (CCNU), Wuhan, China. Saat ini mereka sedang mengambil beasiswa bahasa Mandarin di sana.

"Alhamdulillah, mereka semua dalam kondisi sehat. Kami terus memantau kondisi mereka," ujar Rektor Unesa Prof Nurhasan seperti dilansir Antara, Minggu (26/1/2020).

Kesembilan mahasiswa tersebut saat ini masih tinggal di Wuhan dan sudah ada penanganan dari kampus setempat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di CCNU memang sudah ada penanganan tersendiri dari kampus kepada mahasiswanya, khususnya mahasiswa asing," ucapnya.

Dia mengatakan ada alat pengukur suhu di setiap asrama dan ada pengecekan khusus setiap malam di kampus setempat.

"Ada juga pendamping untuk setiap lantai pada tiap dormitory. Jadi sudah cukup menjaga, meskipun kenyamanannya berkurang," ungkap Nurhasan.

Dengan adanya kasus virus corona di Wuhan, lanjut dia, Unesa telah berkoordinasi dan berkomunikasi dengan pihak terkait seperti Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di China untuk memantau kondisi mahasiswanya.

"Intinya Unesa selalu berkoordinasi dan berkomunikasi dengan pihak terkait, seperti KBRI dan dengan mahasiswa di sana untuk memastikan kondisi mereka benar-benar baik," ujarnya.

Halaman 2 dari 2
(aud/aud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads