Tanggul Sungai Babakan Jebol, Ketanggungan Brebes Terendam 1 Meter

Tanggul Sungai Babakan Jebol, Ketanggungan Brebes Terendam 1 Meter

Imam Suripto - detikNews
Rabu, 08 Jan 2020 21:45 WIB
Banjir di Ketangungan, Brebes. (Foto: Dok. Warga)
Brebes - Bangunan tanggul sungai Babakan di Kecamatan Ketanggungan, Rabu (8/1/2020) sekitar pukul 20.30 WIB jebol. Kawasan Ketanggungan kota terendam banjir hingga setinggi 1 meter.

Bagus, seorang relawan PMI Cabang Brebes mengatakan, titik tanggul yang jebol berada di depan Pasar Ciremai Ketanggungan. Tanggul tersebut jebol lantaran tidak bisa menampung volume air sungai akibat hujan deras sejak sore tadi.

"Lokasinya di depan Pasar Ciremai, berdekatan dengan rumah warga dan jalan raya. Airnya langsung membanjiri jalan jalan raya dan perumahan warga," kata Bagus.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Dampak dari banjir ini, penduduk yang rumahnya terkena banjir langsung dievakuasi. Mereka dikumpulkan di kantor Koramil Ketanggungan.

Kedalaman banjir di jalan raya mencapai 100 cm. Banyak pemakai jalan yang terjebak akibat banjir ini. Terutama pengendara sepeda motor yang harus menuntun kendaraannya karena mesin motor mati. Sementara banjir yang menggenangi kawasan perumahan, kedalaman air ada yang mencapai 1,5 meter.

Kepala BPBD Brebes, Nuhsy Mansur, mengatakan banjir akibat jebolnya tanggul ini merendam kawasan kota kecamatan. Selain rumah, jalan jalan raya juga ikut tergenang termasuk pasar.
Tanggul Sungai Babakan Jebol, Ketanggungan Brebes Terendam 1 MeterBanjir di Ketangungan, Brebes (Foto: Dok. Warga)


Banjir, kata Nuhsy, juga menghambat arus lalu lintas. Pasalnya hanya kendaraan besar seperti truk dan bus yang bisa menerobos genangan banjir.

"Di jalan jalan saja ada yang mencapai 1 meter kedalamannya. Belum di perumahan, malah ada yang mencapai 1,5 meter," kata Nuhsy Mansur.

Saat ini, kata Kepala BPBD Brebes, sedang dilakukan evakuasi terhadap penduduk yang rumahnya kebanjiran. Mereka ditampung di kantor Koramil setempat. (mbr/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads