Petugas Angkut 58 Ton Sampah Bekas Banjir Bandang Bandung Barat

Petugas Angkut 58 Ton Sampah Bekas Banjir Bandang Bandung Barat

Yudha Maulana - detikNews
Minggu, 05 Jan 2020 17:40 WIB
Foto: Yudha Maulana
Bandung Barat - Sebanyak 58 ton sampah diangkat dari tiga titik banjir di Kecamatan Ngamprah dan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Jumlah tonase tersebut kemungkinan bertambah karena UPT Kebersihan masih mengangkat sampah di lokasi terdampak banjir.

Sebelumnya, pada pergantian malam Tahun Baru 2020 lalu, banjir bandang menerjang tiga lokasi di KBB, yakni di Kampung Pajagalan, Desa Cipeundeuy, kemudian Kampung Lebaksari atau di sekitar Underpass Padalarang, lalu di Kompleks Cimareme Indah.

Kepala UPT Kebersihan Rudi Hartandi mengatakan, di Kompleks Cimareme Indah pihaknya mengangkut 50 ton. Sisanya, diangkat dari Kampung Pajagalan dan Kampung Lebaksari.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karena sampah itu sisa banjir, jadi sampahnya basah seperti sampah plastik bekas makanan, kain dan sampah alat-alat rumah tangga," katanya saat dihubungi, Minggu (5/1/2020).

Menurutnya pengangkutan sampah terbatas pada sumber daya manusia, banyak sopir dan kernet yang merasa kelelahan mengangkut sampah sisa banjir. Sebab, di luar itu, petugas juga harus mengangkut sampah terjadwal.

"Untuk aramda ada 6 dump truk dan 2 kendaraan pengangkut sampah liar (KPSL) dengan pengangkutan bervariasi ada yang satu rit dan ada yang tiga rit," kata Rudi.


Tonton juga Berjibaku Antar Bantuan ke Desa Terisolasi di Bogor :

[Gambas:Video 20detik]

(ern/err)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads