Mahasiswa UMI Makassar Tewas Diserang, Kampus Dijaga Polisi 1 Bulan

Mahasiswa UMI Makassar Tewas Diserang, Kampus Dijaga Polisi 1 Bulan

Hermawan Mappiwali - detikNews
Rabu, 13 Nov 2019 12:40 WIB
Foto: Hermawan M-detikcom
Makassar - Kampus Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar, Sulsel, bakal dijaga polisi selama satu bulan. Pengamanan dilakukan setelah mahasiswa Fakultas Hukum, AF, tewas diserang sekelompok orang berparang.

"Saya minta polisi membantu mengamankan kampus, paling tidak sampai dalam sebulan ini," ujar Rektor UMI Makassar, Basri Moddin, kepada wartawan di Rektorat UMI Makassar, Jl Urip Sumoharjo, Makassar, Rabu (13/11/2019).

Basri Modding mengatakan, pihak kampus dan kepolisian sedang menelusuri fakta untuk mengungkap kasus kematian AF.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT





"Kita bentuk tim pencari fakta, besok kami undang semua pimpinan, memaparkan apa hasil temuan mereka," katanya.

"Polisi akan menyelidiki, kami juga jalan, dari sini, kita lihat hasilnya, mana kewenangan polisi yang mana kewenangan kampus," imbuhnya.

Sebelumnya, AF bersama 7 orang rekannya sedang menikmati kopi di warung kopi bus di samping Fakultas Hukum UMI Makassar, pada Selasa (12/11) sekitar pukul 17.30 Wita. Tiba-tiba mereka diserang oleh sekitar 20 orang OTK bersenjata parang dan badik. AF tewas karena sabetan senjata tajam. (fdn/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads