Ledakan di Tempat Jual Beli Besi Tua Probolinggo, Ini Pengakuan Korban

Ledakan di Tempat Jual Beli Besi Tua Probolinggo, Ini Pengakuan Korban

M Rofiq - detikNews
Rabu, 10 Jul 2019 19:29 WIB
Korban ledakan dirawat di rumah sakit (Foto: M Rofiq)
Probolinggo - Ledakan yang terjadi di tempat jual beli besi tua di Probolinggo melukai salah satu pekerja. Pekerja bernama Madnusi tersebut mengalami luka di kaki.

Saat ditemui di rumah sakit, Madnusi mengaku tak tahu apa yang menyebabkan terjadinya ledakan. Saat ia hendak memindahkan kardus dari dalam bangunan menuju truk, kakinya menginjak sesuatu hingga meledak hebat.


"Bunyi duarrr.... suasana langsung gelap karena diselimuti asap hitam pekat. Dan saya lihat kaki sudah luka parah, serta terasa sakit," ujar Madnusi kepada wartawan, Rabu (10/7/2019).

Madnusi juga mengaku tak tahu apa yang meledak. Ia tak sadar apa yang telah diinjaknya. Tiba-tiba saja ia siuman sudah berada di rumah sakit.


Ledakan bom terjadi di sebuah tempat jual beli besi tua berlokasi di Jalan Sunan Bonang, Kelurahan Jrebeng Wetan, Kecamatan Kedupok, Kota Probolinggo.

Ledakan terjadi dua kali dalam interval waktu yang cukup lama. Ledakan itu membuat seorang pekerja setempat mengalami luka parah di bagian kaki kanannya, dan harus dibawa ke rumah sakit dr Mohammad Saleh, Kota Probolinggo.


(iwd/iwd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.