"Si pencuri sama istrinya makan di Punclut, nah yang punya warung laporan ke sesama pemilik warung, hingga akhirnya sampai ke saya," ujar Ketua Yayasan Baitul Jannah Yopi Firmansyah kepada detikcom, Senin (1/7/2019).
Setelah mendengar kabar tersebut, Yopi segera berangkat ke kedai tersebut bersama kedua pengurus pondok lainnya. Ia menyamar jadi pengunjung kedai. "Saya datang ke lokasi untuk pura-pura minum kopi dan akhirnya saya tanya persuasif tapi enggak mau mengakui (mencuri HP) awalnya," kata Yopi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya video CCTV ini beredar di akun Facebook milik Yopi dan telah dibagikan puluhan kali oleh pengguna media sosial lainnya. Dari tiga ponsel yang hilang, hanya ada satu ponsel yang disita dari pelaku. "Hanya ada yang merek Oppo, itu digunakan sebagai barang bukti," ujarnya.
Aksi pencurian yang dilakukan pelaku terbilang nekat. Sebab ia mengendap-endap masuk ke kamar ustazah yang masih tertidur lalu menggasak tiga unit HP pada Kamis (27/6/2019) subuh.
Kapolsek Lembang AKP Sutarman membenarkan bahwa pelaku pencurian telah berhasil ditangkap. "Iya, dibantu oleh Unit Reskrim," katanya.
(tro/tro)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini