Kangen, Annisa Pohan Unggah Momen Ani Yudhoyono 'Ngungsi' di RS

Kangen, Annisa Pohan Unggah Momen Ani Yudhoyono 'Ngungsi' di RS

Indah Mutiara Kami - detikNews
Minggu, 02 Jun 2019 18:17 WIB
Annisa Pohan dan Ani Yudhoyono (Foto: instagram)
Jakarta - Annisa Pohan mengungkapkan kerinduan akan almarhumah mertuanya, Ani Yudhoyono. Annisa mengunggah video semasa Ani masih hidup dan dirawat di Singapura.

Video yang diunggah Annisa itu adalah video tanggal 14 Mei 2019. Akibat ada yang harus dibetulkan di kamar, Ani Yudhoyono harus pindah ke kamar lain. Sambil menunggu proses pindah, Ani tampak duduk di pojok ruangan.

"Mojok si memo," ucap Annisa di video itu dengan nada ceria.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hari ini memo akan diungsikan ke holding room jadi ini semua diangkutin karena ini mau dipindahin. Memo kosong melompong kamarnya," sambung istri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ini.



Di video kedua, Ani Yudhoyono tampak berjalan menuju ruangan di dekat kamar sebelumnya. Annisa setia menemani.



Momen di video ini adalah saat-saat Ani Yudhoyono sempat menunjukkan kondisi yang membaik. Tetapi, sekitar 2 pekan setelahnya, Ani Yudhoyono dipanggil Tuhan pada 1 Juni 2019 karena sakit kanker darah.


Annisa Pohan saat mendoakan Ani Yudhoyono / Annisa Pohan saat mendoakan Ani Yudhoyono / Foto: Grandyos Zafna

Annisa mengaku mengunggah video ini karena rindu akan sosok Ani. Jenazah Ani dimakamkan di TMP Kalibata sore tadi.

"14 Mei 2019. Di tanggal ini ada sesuatu di Kamar perawatan Memo yg harus dibetulkan, sehingga Memo pun mengungsi ke kamar lain. saya hanya sharing iseng proses pindahannya. maapkan penampakan saya yg memakai 2 masker tanpa sadar. πŸ˜…," tulis Annisa.

"kangen bgt sm Memo @aniyudhoyono," tutupnya.


Simak Juga "SBY Ingin Tuangkan Kisah Hidup Bu Ani dalam Sebuah Buku":

[Gambas:Video 20detik]

(imk/gbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads