Berdasarkan pantauan detikcom, Selasa (16/4/2019), selebaran-selebaran ini beredar di Jalan Kesadaran dan Jalan Haji Kalla, Kecamatan Panakkukang, Makassar.
Selebaran ini diselipkan di pagar-pagar rumah warga dan pinggiran jalan. Menurut warga setempat, Amri, selebaran ini tiba-tiba muncul sejak kemarin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Amri mengatakan beberapa warga sempat membaca selebaran ini dan yang lainnya langsung membuang kertas ini. Secara pribadi, dia pun tidak akan mengikuti anjuran selebaran untuk golput ini.
"Kalau saya tetap ke TPS besok. Undangan (mencoblos) sudah ada di rumah," ungkapnya. (gbr/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini