Akun Twitternya Dibajak untuk Sudutkan Prabowo, Haikal Hassan Geram

Akun Twitternya Dibajak untuk Sudutkan Prabowo, Haikal Hassan Geram

Kanavino Ahmad Rizqo - detikNews
Senin, 25 Mar 2019 11:20 WIB
Haikal Hassan (Foto: Matius Alfons/detikcom)
Jakarta - Akun Twitter Ustaz Haikal Hassan Baras dibajak dan menuliskan kata-kata yang menyudutkan capres Prabowo Subianto. Haikal merasa telah difitnah.


Akun Twitter Haikal Hasan, @haikal_hassan, sebelumnya menuliskan kata-kata bahwa dia melihat Prabowo tidak menunaikan salat Jumat. Bahkan akun itu menuliskan Prabowo minum bir di Yogyakarta.

"Ane sedih melihat kondisi ini. Dengan ini ane menyatakan akan mendukung Jokowi-Maruf Amin," demikian penggalan cuitan akun tersebut. Cuitan tersebut saat ini sudah dihapus.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Saat dimintai konfirmasi, Haikal Hassan menyatakan akun Twitter-nya dibajak. Tak hanya Twitter, akun media sosial Haikal Hassan yang lain turut menjadi sasaran hacker.

"Sejak kemarin jam 8 malam (di-hacked) kurang-lebih, di-hack ditulis kata-kata, difitnah saya," ujar Haikal saat dihubungi, Senin (25/3/2019).

Haikal mengaku saat ini belum bisa mengakses semua akun media sosial. Dia menduga password akun media sosialnya sudah diubah.

"Bukan hanya Facebook, Instagram juga saya nggak bisa masuk lagi, bukan cuma Twitter. Telah diubah password-nya," ujarnya.

Dia pun mempunyai dugaan mengenai hacker yang membajak akunnya. Hacker itu diduga berasal dari negara lain.

"Yang mengambil saya, nomornya +44, negara mana itu?" ujar Haikal. (knv/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads