"Desember kita akan kirim tim dipimpin Pak Wagub (Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati) untuk menyampaikan ke pemerintah Tiongkok bahwa ini betul-betul sesuai aturan untuk menindak yang nakal," kata Koster seusai rapat gabungan di DPRD Bali, Jl Dr Kusuma Atmaja, Denpasar, Bali, Senin (19/11/2018).
Koster menegaskan penertiban sejumlah toko maupun agen travel tersebut dilakukan karena ada penyimpangan. Dia mengatakan penindakan tersebut dilakukan bukan karena ada sentimen tertentu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia menambahkan, dalam waktu dekat pihaknya juga akan bertemu dengan Konsulat China. Selama penindakan ini, Koster menyebut pihak Konsulat China juga mendukung kerja pemerintah provinsi untuk menindak para pelaku usaha nakal tersebut.
"Konsulat sangat mendukung kita karena itu merusak semuanya. Penertiban inilah yang betul-betul melanggar peraturan dan ini tidak hanya berlaku untuk perusahaan dari Tiongkok, tapi juga semua negara. Ini berlaku untuk semuanya dan kami ingin mempertegas sama sekali tidak melakukan diskriminasi," terangnya. (ams/rvk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini