Ratusan Rumah di Situbondo Rusak Terdampak Puting Beliung

Ratusan Rumah di Situbondo Rusak Terdampak Puting Beliung

Ghazali Dasuqi - detikNews
Senin, 19 Nov 2018 08:27 WIB
Foto: Istimewa
Situbondo - Sebanyak 270 rumah di Situbondo terkena dampak angin puting beliung. Selain banyak atap beterbangan, sebagian juga rusak akibat terkena pohon tumbang. Ratusan rumah rusak itu tersebar di dua desa di Kecamatan Sumbermalang. Masing-masing di Desa Baderan sebanyak 148 rumah, dan Desa Taman Kursi 122 rumah.

"Puting beliung terjadi kemarin sore. Tapi pendataan baru selesai kami lakukan tadi malam. Sementara 270 rumah rusak, baik berat, sedang, dan rusak ringan," kata Koordinator Pusdalops BPBD Situbondo, Puriyono, Senin (19/11/2018).

Keterangan detikcom menyebutkan, memasuki musim penghujan cuaca buruk mulai menyapu wilayah Situbondo. Minggu (18/11) sore. Hembusan angin puting beliung disertai hujan es terjadi di Kecamatan Sumbermalang. Kepanikan warga konon sempat terjadi saat cuaca buruk berlangsung.

Teriakan kalimat takbir dikabarkan banyak terdengar di rumah-rumah warga di Desa Baderan dan Desa Taman Kursi. Kepanikan itu baru mereda, setelah cuaca buruk itu perlahan mulai beranjak pergi dari dua desa tersebut. Tim Assesment Pusdalops BPBD Situbondo yang diturunkan ke lokasi menemukan sejumlah kerusakan dampak cuaca buruk tadi.

Di antaranya terjadi di Desa Baderan Kecamatan Sumbermalang. Di tempat ini ada 148 rumah warga yang mengalami kerusakan. Bahkan, 11 unit rumah di antaranya rusak berat. Selebihnya rusak sedang dan ringan. Termasuk 3 unit tempat ibadah dan satu sekolah madrasah mengalami rusak ringan.

Selain itu, kerusakan akibat dampak puting beliung juga terjadi Desa Taman Kursi Kecamatan Sumbermalang. Di desa ini ada 122 rumah warga yang mengalami rusak. Sebanyak 5 di antaranya rusak berat dan selebihnya rusak ringan. Kerusakan rata-rata terjadi di bagian atap. Selain banyak yang atap terlepas dan beterbangan, sebagian juga rusak tertimpa pohon tumbang.

"Itu data sementara hasil koordinasi bersama perangkat desa dan forkopimka setempat, serta kaji cepat lapangan. Kami juga terus koordinasi untuk penanganan dampak bencana ini," tandas Puriyono. (fat/fat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.