Jika Calon Presiden nomor urut 01, Joko Widodo menyebut target perolehan suara di Jateng mencapai 78 persen hingga 82 persen, Sandi justru mengatakan dirinya lebih berikhtiar dan tetap berusaha.
"Kami ikhtiar, kami all out, ini provinsi yang harus dikunjungi, dua minggu sekali. Besok saya ke Tegal, Pekalongan, Brebes," kata Sandi di Semarang, Rabu (24/10/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sandi menjelaskan ia berbagi tugas dengan Calon Presidennya, Prabowo Subianto untuk turun ke Jawa Tengah. Minggu ini Prabowo juga direncanakan turun ke Jateng.
"Dua hari kedepan pak Prabowo ke Jawa Tengah Juga," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, target Jokowi tersebut dianggap Gerindra tidak akan tercapai. Hal itu diungkapkan Waketum Gerindra, Ferry Juliantono saat di Semarang. Menurutnya survei yang dijadikan patokan Jokowi salah dan itu terbukti pada Pilgub Jateng dimana pasangan yang diusung Gerindra, Sudirman-Ida mendapat suara 48 persen.
"Menurut datanya dari mana. Pilgub kemarin (surveinya) berantakan. Pasangan Pak Sudirman Said dan Mbak Ida Fauziyah (mendapat suara) dapat 43 persen. Ya Pak Jokowi dasarnya apa? Dasar survei? Surveinya salah semua. Pilgub (hasil) survei Pak Sudirman dan Mbak Ida 23 persen, salah," kata Ferry.
Saksikan juga video 'Banyak Pengusaha Dukung Jokowi, Sandi: Kita Tak Perlu Cengeng':
(alg/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini