"Pertama-tama, saya perlu jelaskan itu fitnah. Dan bagi saya, fitnah ini kan menggugurkan dosa. Kami sudah serahkan tim untuk menangani dan kita commit terhadap tolak hoax," kata Sandiaga di Pasar Pocong, Jl Nusa Indah II, Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat, Rabu (26/9/2018).
Sandiaga menyebut isu-isu miring yang menerpanya merupakan konsekuensi sebagai calon pemimpin bangsa. Eks Wagub DKI itu menyebut tak hanya dirinya yang siap, istrinya pun siap menerima konsekuensi diterpa isu yang tak baik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebuah situs menyebarkan isu tentang Sandiaga selingkuh. Namun, situs itu sudah diblokir Kementerian Komunikasi dan Informatika. (zak/tor)