"Jalan Juanda itu tidak ada bangunan begitu saja sudah macet, bagaimana nanti," kata Kasat Lantas Polresta Depok Kompol Sutomo kepada detikcom, Senin (27/8/2018).
Menurut Sutomo, kemacetan akan timbul di Jalan Ir H Juanda mengarah ke Margonda, sebab jarak dari jalan raya ke lobi gedung sangat dekat. Sehingga, ketika terjadi antrean di pintu masuk menuju ke mal dapat mempengaruhi kinerja lalu lintas di ruas Jalan Ir H Juanda.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Margo City saja yang halamannya luas masih menimbulkan macet, apalagi ini (Pesona Square) yang berdekatan dengan jalan," lanjutnya.
Sutomo berpendapat, seharusnya dalam pembangunan sebuah gedung, Pemkot memperhatikan masalah Amdal Lalin. Developer seharusnya memberikan ruang yang cukup untuk mengantisipasi adanya antrean di pintu masuk, sehingga tidak mengganggu lalu lintas Jalan Ir H Juanda.
Jalan Ir H Juanda memang menjadi salah satu titik rawan macet di Kota Depok, selain Jalan Margonda Raya. Kemacetan terjadi di Jalan Raya Ir H Juanda pada pagi hari atau jam berangkat kerja dan pulang kerja serta saat weekend.
Saksikan juga video 'Kepergian Hamsad Rangkuti dan Kasus Sengketa Lahan Pemkot Depok':
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini