"Ya tentulah saya baca, tapi belum tahu kapan," kata Anies kepada wartawan di Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (16/8/2018).
Buku 'Kebijakan Ahok' diluncurkan hari ini. Namun Anies belum bisa memastikan waktu membaca buku Ahok karena kesibukan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Buku 'Kebijakan Ahok' ditulis saat Ahok di Rutan Mako Brimob. Sementara itu, Sekjen PSI Raja Juli Antoni, yang juga diundang dalam peluncuran buku ini, mengatakan buku tersebut merupakan bukti eksistensi Ahok.
Dalam buku tersebut, Ahok bercerita tentang pengalamannya memimpin DKI. Buku tersebut berisi kebijakan-kebijakan yang pernah diambil Ahok. Mulai kebijakan fisik sampai pemberdayaan 'pasukan oranye'.
Baca juga: Ahok Dapat Remisi 17 Agustus |
"Banyak pihak yang menyebutkan keputusan saya terkait kebijakan atau pengambilan keputusan selama di pemerintahan, terutama saat memimpin DKI Jakarta, ngasal atau tanpa pertimbangan yang matang," tulis Ahok dalam buku 'Kebijakan Ahok'. (fdu/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini