Sandiaga Imbau Warga Tak Beri Uang ke 'Manusia Gerobak'

Sandiaga Imbau Warga Tak Beri Uang ke 'Manusia Gerobak'

Mochamad Zhacky - detikNews
Senin, 04 Jun 2018 15:50 WIB
Sandiaga Uno (Mochammad Zhacky/detikcom)
Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengimbau warga Ibu Kota tidak memberikan uang kepada 'manusia gerobak'. Sandiaga menilai pemberian uang kepada 'manusia gerobak' bakal memperbanyak jumlah mereka.

"Saya mengimbau kepada masyarakat untuk tidak memberikan zakat dan infak kepada manusia gerobak. Karena kalau mereka diberikan zakat langsung, akhirnya makin banyak yang datang ke Jakarta. Jadi mohon disalurkan kepada lembaga zakat yang resmi oleh pemerintah," kata Sandiaga di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (4/6/2018).


Sandiaga menuturkan antisipasi munculnya 'manusia gerobak' akan dikoordinasikan dengan Dinas Sosial DKI. Di samping itu, dia menilai seharusnya 'manusia gerobak' tak lagi bermunculan di Jakarta karena sudah banyak program sosial yang berlaku untuk warga Jakarta.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya lagi koordinasi sama Dinas Sosial. Kita pastikan bahwa mereka ditampung di dinas-dinas. Karena tak ada lagi (alasan) sebetulnya, yang dari segi pangan murah, dari segi program sosial sudah mencukupi," papar Sandiaga.


Selain itu, Sandiaga mengimbau masyarakat jeli jika tetap ingin berbagi rezeki tanpa disalurkan ke lembaga pemerintah. Dia mengaku pernah menemukan pengemis yang ternyata memiliki mobil.

"Dekat rumah saya, coba deh nanti di Masjid At-Taqwa ada tuh peminta-minta, pakaian agak kumal dikit tapi mukanya nggak keliatan kayak peminta-minta. Saya ikutin pelan-pelan, di pojok naik Fortuner (mobil Toyota Fortuner). Jadi buat apa kita berbagi dengan orang yang sebetulnya mampu," cerita Sandiaga. (zak/gbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads