Tunggu Polisi, MKD Terjunkan Tim Forensik Cek Video Porno 'Aryodj'

Tunggu Polisi, MKD Terjunkan Tim Forensik Cek Video Porno 'Aryodj'

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Kamis, 31 Mei 2018 15:46 WIB
Potongan video 'Aryodj di apartemen' (kiri) dan Aryo Djojohadikusumo (kanan). Foto: dok. detikcom
Jakarta - Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR masih menunggu proses di kepolisian terkait dugaan pelanggaran etik anggota DPR Aryo Djojohadikusumo yang disebut-sebut pemeran pria video porno 'Aryodj'. Sembari menunggu polisi, MKD juga menerjunkan tim forensik.

"Kita tunggu proses di polisi dulu, kan begitu. Sepanjang ditunggu kita pun cari bukti-bukti juga, sampai di mana keterlibatannya, apakah itu benar," kata anggota MKD F-PAN Muslim Ayub kepada wartawan, Kamis (31/5/2018).

"Kita harus turunkanlah ahli forensik juga, yang meneliti foto itu sebenarnya apa," imbuh Muslim.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Kasus video porno 'Aryodj' sekarang ada di Bareskrim Polri. Menurut Muslim, MKD menunggu proses di kepolisian karena ada kerja sama.

Meski demikian, Muslim menegaskan MKD tak akan dan tak bisa masuk ke ranah pidana. MKD, kata Muslim, hanya akan memproses dugaan pelanggaran etika.

"Antara polisi dengan MKD itu kan kerja sama dia. Yang jelas kita nunggu nanti diproses polisi sampai di mana sudah proses polisi. Nanti laporannya ke MKD baru etiknya kita bahas. Masalah hukumnya bukan kita yang urus, masalah kode etiknya, etikanya itu yang dibahas oleh DPR," tegas Muslim.




Video 20Detik: Bahas Video Porno Ayodj, MKD Ingatkan Sanksi Masalah Moral Berat

[Gambas:Video 20detik]

(gbr/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads