Cuitan Masjid Berkaligrafi Mirip Salib Dinilai Salah Alamat

Cuitan Masjid Berkaligrafi Mirip Salib Dinilai Salah Alamat

Muhammad Aminudin - detikNews
Rabu, 25 Apr 2018 15:43 WIB
Foto: screenshot twitter
Malang - Cuitan Mustofa Nahrawardaya menjadi viral, soal kaligrafi Masjid Al-Rabithoh yang dinilai mirip salib. Postingan itu, dianggap salah alamat. Karena Mustofa melalui akun @NetizenTofa me-mention akun resmi TNI AU.

Berawal dari postingan Mustofa Nahrawardaya, pada Minggu (22/4/2018). Mustofa mengusulkan agar ada penggantian dari nama Al-Rabithoh ke Ar-Rabitha, karena tidak ada huruf vokal 'O' dalam bahasa Arab.

"Min @_TNIAU mohon kiranya agar logo mirip Salib, Dihilangkan. Tidak Pantas. Ini adalah Masjid di Kompleks Lanud Abdulrahman Saleh, Malang. Mumpung belum diresmikan, tks," kata Mustofa dalam cuitannya yang di-mention ke akun resmi TNI AU.

Cuitan lokasi yang menyebut Pangkalan TNI AU Abdulrachman Saleh, langsung mendapat respon dari Airmin sebutan akun TNI AU.


"Terima kasih min konfirmasinya, mungkin pak @NetizenTofa juga bisa bantu airmin untuk letak persis masjidnya dimana. karena hal ini sudah menjadi perhatian pimpinan untuk ditindaklanjuti. Terima kasih sebelumnya," cuit Airmin merespon postingan Mustofa.

Sebelumnya, akun resmi Pangkalan TNI AU Abdulrachman Saleh @Lanud_abdsaleh memberikan jawaban yang ditujukan kepada akun TNI AU dan Mustofa. "Mhn maaf masjid @Lanud_abdsaleh @_TNIAU setahu kami namanya Baiturrahman, Nurul Huda, dan Darussalam. Kalo yg bapak sampaikan dimana ya pak?,".

Postingan Mustofa sempat dianggap hoax. Bahkan @Lanud_abdsaleh memintanya mengecek dahulu sebelum posting. "Seharusnya sebelum ngetweet cek dan ricek tabayyun dulu. Padahal airmin belum kelar bersih2 habis BVAS kemarin. Lembur lageee,".


Menyadari kesalahannya, Mustofa pun meminta maaf. "Hehehe...mohon maaf jika ada salah. Itu laporan warga Malang. Saya akan cross cek. Jika memang tidak ada masjidnya, saya mohn maaf Min. Sementara saya hapus dulu twitnya. Lelaki gak malu minta maaf,"cuit Mustofa.

Bandara Abdulrachman Saleh dan Pangkalan Udara TNI AU Abdulrachman Saleh merupakan dua lokasi yang berbeda. Pangkalan Udara TNI AU Abdulrachman Saleh berada di bawah otoritas TNI AU, sementara otoritas bandara berada di bawah kendali Dinas Perhubungan Pemprov Jatim.

Masjid sendiri berada di Bandara, bukan di pangkalan. Lokasinya berada di area pakir kendaraan di ujung barat dari bandara.

"Masjid dibangun oleh Dinas Perhubungan Jatim. Belum diresmikan. Karena bandara (Abdulrachman Saleh) kewenangan dari Dinas Perhubungan Jatim," terang Kepala UPT Bandara Abdulrachman Saleh, Suharno saat dikonfirmasi detikcom, Rabu (25/4/2018). (iwd/iwd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.