Komisi III Raker dengan Kapolri Bahas Pengamanan Pilkada

Komisi III Raker dengan Kapolri Bahas Pengamanan Pilkada

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Rabu, 14 Mar 2018 10:52 WIB
Rapat kerja Komisi III-Kapolri bahas pengamanan Pilkada, Rabu (14/3). (Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom)
Jakarta - Komisi III DPR dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian menggelar rapat kerja di DPR. Dalam rapat, Tito akan memaparkan pengamanan Pilkada serentak 2018.

"Pilkada yang 171 wilayah kita sampaikan langkah-langkahnya apa, persiapan pengamanan Asian Games di Sumsel dan DKI. Pengamanannya, bukan acaranya," ujar Tito di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (14/3/2018).


Tito juga akan memaparkan pengamanan selama Ramadan, Hari Raya Idul Fitri, arus mudik, serta stabilitas pangan. "Mengenai persiapan untuk pengamanan Ramadan dan Hari Raya, arus mudik, stabilitas pangan," kata Tito.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tito juga akan memaparkan persiapan pengamanan menghadapi konferensi IMF World Bank di Bali mendatang. Pengamanan akhir tahun, Natal dan tahun baru juga akan dijelaskan ke Komisi III.


Menurut Tito, tak tertutup kemungkinan akan ada pertanyaan berkembang dalam rapat. Dia memberi contoh.

"Mungkin isu... masalah hoax dan apa pun itu kan bisa berkembang," katanya.

Rapat dibuka pukul 10.25 WIB. Rapat dipimpin Ketua Komisi III DPR Kahar Muzakir. Rapat terbuka untuk umum dan dijadwalkan berakhir pukul 12.00 WIB. (gbr/dkp)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads