Pesan JK untuk Solusi Perdamaian di Afghanistan

Pesan JK untuk Solusi Perdamaian di Afghanistan

Noval Dhwinuari Antony - detikNews
Senin, 12 Feb 2018 18:59 WIB
Wapres JK (Foto: Noval Dhwinuari Antony-detikcom)
Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla menerima delegasi untuk perdamaian Afghanistan (High Peace Council) di kantornya. JK berpesan, perdamaian merupakan hal yang utama.

"Nah Pak Wapres tadi mengatakan bahwa perdamaian itu merupakan hal yang utama sebelum melakukan yang lain. Jadi sebelum pembangunan ekonomi dan sebagainya perdamaian dulu," ujar Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi yang ukut dalam pertemuan itu di Kantor Wapres, Jalan Medan Merdeka Utara, Senin (12/2/2018).

Namun menurut JK, lanjut Retno, pembangunan ekonomi juga diperlukan untuk menjaga perdamaian yang nantinya tercapai. Perdamaian tidak akan dapat dirawat jika tidak ada pembangunan ekonomi yang baik. Untuk itu, Indonesia juga akan membantu penguatan kapasitas dan memberi beasiswa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Oleh karena itu kita juga akan membantu, dan ini pesannya Presiden Afghanistan, tadi sudah disampaikan langsung. Bahwa kan kita berencana untuk memberikan capacity building, memberikan scholarship kepada mereka," kata Retno.

"Mereka minta kalau bisa scholarship dan capacity building itu diberikan kepada bisnis. Bisnis misalkan mereka belajar tentang standarisasi bagaimana satu produk itu bisa laku jual diekspor dan sebagainya," imbuh Retno.


Retno menyebut Afghanistan sebagai negara yang memiliki potensi yang besar. Namun akibat gangguan konflik berkepanjangan, maka potensi tersebut belum dapat dimaksimalkan hingga saat ini.

"Oleh karena itu mereka ingin ada satu capacity building, yang terkait dengan masalah bisnis dan mereka juga ingin mengajak investor untuk Indonesia untuk masuk ke sana. Kita sudah mulai masuk dengan salah satu BUMN kita dan kita akan dorong," ucapnya.

Jika BUMN yang sudah masuk ke Afghanistan tersebut berhasil, maka kan memberi pesan kepada dunia bahwa bisnis di Afghanistan sangat memungkinkan. "Jadi triknya kita lakukan prosesnya kita lakukan in pararel jadi intinya itu," tutur dia. (nvl/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads