Ledakan Tabung Freon Tewaskan Tukang Service AC

Ledakan Tabung Freon Tewaskan Tukang Service AC

Imam Wahyudiyanta - detikNews
Selasa, 03 Okt 2017 19:13 WIB
Ledakan itu membuat bagian bawah tubuh korban luka parah (Foto: istimewa)
Surabaya - Seorang pria tewas setelah tabung freon yang dibawanya meledak. Ledakan itu mencederai tubuhnya yang membuatnya tewas.

Korban adalah Afif Sahriar (43), warga Jalan Tubanan Baru. Afif merupakan tukang service AC.

"Kami belum tahu dengan pasti kronologi kejadiannya, kami masih cek di rumah sakit," ujar Kanit Reskrim Polsek Sawahan AKP Haryoko Widhi saat dihubungi detikcom, Selasa (3/10/2017).

Tabung freon yang meledakTabung freon yang meledak (Foto: istimewa)
Dari informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut terjadi di Jalan Pacuan Kuda. Saat itu korban sedang melaju di jalan tersebut mengendarai motor Yamaha Vega R nopol L 3290 ZU.

Korban membawa sebuah tabung freon. Tabung itu diapit di antara kedua kakinya. Entah apa yang terjadi, tiba-tiba tabung tersebut meledak begitu saja. Korban langsungterpental dari motornya.

Kondisi korban cukup mengenaskan. Bagian bawah tubuhnya terluka parah. Kakinya mengalami luka parah hingga putus. Korban pun segera dibawa ke rumah sakit. Namun saat dalam perawatan, korban meninggal. (iwd/fat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.