"Debat pasangan calon dilaksanakan 5 kali dengan ketentuan 3 kali debat capres dan 2 kali debat cawapres," kata anggota KPU I Gusti Putu Artha dalam jumpa pers di Kantor KPU, Jl Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Kamis(28/5/2009).
Alokasi waktu untuk tiap debat adalah 2x60 menit dengan konten debat 90 menit. Rinciannya, pemaparan visi, misi, dan program kandidat selama 7-10 menit, pertanyaan pendalaman oleh moderator dan jawaban kandidat selama 30 menit, dan pertanyaan dan jawaban antarkandidat 30 menit.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut jadwal, materi, dan moderator debat capres-cawapres:
1. Kamis 18 Juni, debat capres dengan tema "Mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik dan Bersih serta Menegakkan Supremasi Hukum." Moderator: Rektor Universitas Paramadina Prof Dr Anies Baswedan. Tuan Rumah: TransCorp.
2. Selasa 23 Juni, debat cawapres dengan tema "Pembangunan Jati Diri Bangsa." Moderator: Rektor UIN Syarif Hidayatullah Prof Dr Komarudin Hidayat. Tuan rumah: SCTV.
3. Kamis 25 Juni, debat capres dengan tema "Mengentaskan Kemiskinan danย Pengangguran." Moderator: Ekonom INDEF Aviliani, M. Sc. Tuan rumah: Metro TV.
4. Selasa 30 Juni, debat cawapres dengan tema "Meningkatkan Kualitas Hidup Manusia Indonesia." Moderator: Ketua IDI Dr dr Fachmi Idris. Tuan rumah: TV One.
5. Kamis 2 Juli, debat capres dengan tema "NKRI, Demokrasi, dan Otonomi Daerah." Moderator: Dekan Fisipol UGM Dr Pratikno.
(sho/Rez)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini