×
Ad

5 Berita Terpopuler Internasional Hari Ini

Tim detikcom - detikNews
Kamis, 27 Nov 2025 17:50 WIB
Kebakaran dahsyat menghanguskan sejumlah gedung apartemen di kompleks permukiman Wang Fuk Court di Hong Kong (AFP/YAN ZHAO)
Jakarta -

Seorang pejabat Iran memancing kemarahan Lebanon dengan menyebut keberadaan Hizbullah lebih penting daripada roti dan air bagi Lebanon. Otoritas Hong Kong meluncurkan penyelidikan kriminal terhadap kebakaran dahsyat yang menghanguskan sejumlah apartemen di kompleks Wang Fuk Court.

Otoritas Beirut mengecam komentar yang disampaikan oleh Ali Akbar Velayati yang merupakan penasihat senior untuk pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei tersebut. Otoritas Lebanon memperingatkan Iran untuk tidak mencampuri urusan dalam negeri mereka.

Sementara itu, Sekretaris Keamanan Hong Kong, Chris Tang, mengumumkan pada Kamis (27/11) bahwa penyelidikan kriminal telah diluncurkan. Tang menyebut kebakaran dahsyat, yang sejauh ini menewaskan sedikitnya 55 orang, menyebar dengan cara yang "tidak biasa".

Selain berita tersebut, berikut ini berita-berita internasional yang menarik perhatian pembaca detikcom, hari ini, Kamis (27/11/2025):

- Migran Afghanistan Tembak 2 Tentara Garda Nasional, Trump: Aksi Teror!

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengecam penembakan dua tentara Garda Nasional AS yang terjadi hanya beberapa blok dari Gedung Putih di Washington DC pada Rabu (26/11). Trump menyebut penembakan yang melukai dua tentara Garda Nasional AS itu sebagai "aksi teror".

Diungkapkan juga oleh Trump bahwa pelaku penembakan yang telah ditangkap merupakan seorang migran dari Afghanistan. Trump sedang berada di klub golfnya di Florida saat penembakan itu terjadi.

"Serangan keji ini merupakan aksi jahat, aksi kebencian, dan aksi teror," kata Trump dalam pernyataannya, seperti dilansir AFP, Kamis (27/11/2025).

- Penasihat Khamenei Bikin Marah Lebanon Gegara Komentar Begini

Seorang pejabat Iran memancing kemarahan Lebanon dengan komentarnya yang menyebut keberadaan Hizbullah, yang didukung Teheran, jauh lebih penting daripada roti dan air bagi Lebanon. Otoritas Beirut mengecam komentar itu dan memperingatkan Iran untuk tidak mencampuri urusan dalam negeri mereka.

Komentar yang memicu reaksi keras Lebanon itu, seperti dilansir Al Arabiya, Kamis (27/11/2025), dilontarkan oleh Ali Akbar Velayati yang merupakan penasihat senior untuk pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei.

Dalam wawancara dengan kantor berita Tasnim yang berafiliasi dengan pemerintah Iran, Velayati mengatakan bahwa mengingat keinginan Israel "untuk membunuh dan menjarah wilayah-wilayah lainnya saat ini, keberadaan Hizbullah lebih penting daripada roti dan air bagi Lebanon".




(nvc/nvc)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork