Ratusan orang yang berkumpul di Alun-alun Sandera Tel Aviv, Israel, pada Senin (13/10), meluap dengan kegembiraan, air mata, dan nyanyian saat kelompok Hamas diberitakan telah menyerahkan tujuh sandera dalam kelompok pertama yang dibebaskan, setelah dua tahun disandera di Jalur Gaza.
Kebanyakan warga datang sejak matahari terbit, seperti dilansir AFP, Senin (13/10/2025), membawa foto para sandera, dan mengibarkan bendera Israel yang dipasangi pita kuning, simbol gerakan yang menyerukan pembebasan para sandera.
Noga, yang mengenakan lencana bertuliskan "Hari Terakhir", membagikan rasa sakit dan kegembiraan yang dirasakannya dengan AFP.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya terbelah antara emosi dan kesedihan bagi mereka yang belum akan kembali," ucapnya.
Baca juga: Penyerahan Sandera Israel Dimulai di Gaza |
Hamas dan para militan sekutunya menawan 251 sandera di Jalur Gaza sejak serangan 7 Oktober 2023 yang memicu perang. Kebanyakan dari mereka dibebaskan dalam gencatan senjata sebelumnya, namun 47 sandera lainnya masih ditahan di Gaza, dengan hanya 20 orang diyakini masih hidup.
Sejak saat itu, Noga mengenakan lencana kecil setiap hari, menghitung hari-hari penahanan para sandera yang belum bebas.
Selama dua tahun terakhir, orang-orang menggelar unjuk rasa dan pertemuan rutin di alun-alun Tel Aviv, yang kemudian dikenal sebagai Alun-alun Sandera. Selama berbulan-bulan, alun-alun tersebut menjadi pusat kampanye untuk pembebasan para sandera.
Ketika kabar meluas bahwa sebanyak tujuh sandera dalam kelompok pertama telah dibebaskan oleh Hamas di Jalur Gaza, alun-alun itu dipenuhi sorak-sorai dan nyanyian kegembiraan.
Forum Keluarga Sandera dan Hilang, organisasi utama yang mewakili keluarga para sandera, telah mengajak orang-orang berkumpul di area tersebut.
"Perjuangan kita belum berakhir. Perjuangan ini tidak akan berakhir sampai sandera terakhir ditemukan dan dikembalikan untuk dimakamkan dengan layak. Ini adalah kewajiban moral kita. Hanya dengan begitulah bangsa Israel akan utuh," demikian pernyataan forum tersebut.
Pemulangan para sandera Israel ini menandai langkah pertama dalam kesepakatan gencatan senjata yang dimediasi oleh Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump, yang menyusun rencana perdamaian 20 poin untuk mengakhiri perang berkelanjutan di Jalur Gaza.
Sebagai imbalannya, Israel akan membebaskan hampir 2.000 tahanan Palestina dari penjaranya. Sebagian besar tahanan Palestina itu merupakan warga Gaza yang ditahan sejak awal perang berkecamuk.
Tel Aviv: Tahanan Palestina Dibebaskan Setelah Sandera Tiba di Israel
Juru bicara Perdana Menteri (PM) Benjamin Netanyahu, Shosh Bedrosian, mengatakan kepada wartawan bahwa Israel akan mulai membebaskan tahanan Palestina setelah mendapat konfirmasi soal semua sandera yang ditahan di Gaza telah tiba di negara tersebut.
"Tahanan-tahanan Palestina akan dibebaskan setelah Israel mendapat konfirmasi bahwa semua sandera kami yang akan dibebaskan besok telah melintasi perbatasan perbatasan menuju Israel," kata Bedrosian dalam pernyataan pada Minggu (12/10).
Saksikan Live DetikSore: