Helikopter yang membawa rombongan Presiden Iran Ebrahim Raisi dilaporkan mengalami kecelakaan. Sejumlah negara dari Turki hingga Irak menawarkan bantuan untuk ikut mencari helikopter tersebut.
Dilansir AFP, Senin (20/5/2024) Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengaku sedih mendengar informasi kecelakaan helikopter yang melibatkan Presiden Iran Ebrahim Raisi. Erdogan menawarkan bantuan dan dukungan yang diperlukan Iran.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Menawarkan semua dukungan yang diperlukan untuk pencarian tersebut," kata Erdogan.
"Kami mengikuti insiden ini dengan cermat, melakukan kontak dan berkoordinasi dengan pihak berwenang Iran dan kami siap memberikan semua dukungan yang diperlukan," tulis Erdogan di X, sebelumnya Twitter.
Tawaran yang sama juga disampaikan oleh Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev. Ia mengatakan negaranya dapat membantu upaya penyelamatan untuk menemukan helikopter tersebut.
"Hari ini, kami sangat terganggu oleh berita tentang sebuah helikopter yang membawa delegasi utama melakukan pendaratan darurat di Iran," kata Aliyev di media sosial.
"Republik Azerbaijan siap menawarkan bantuan apa pun yang diperlukan," tambahnya.
Senada dengan Turki dan Azerbaijan Irak juga menawarkan bantuan pencarian dan penyelamatan helikopter Raisi. Perdana Menteri Irak Mohamed Shia al-Sudani menginstruksikan jajarannya untuk menyiapkan sumber daya yang tersedia untuk membantu.
"Menginstruksikan kementerian dalam negeri, Bulan Sabit Merah Irak dan otoritas terkait lainnya untuk menawarkan sumber daya yang tersedia kepada Republik Islam Iran untuk membantu pencarian pesawat presiden Iran," juru bicara pemerintah Bassem al-Awadi mengatakan dalam sebuah pernyataan.
Arab Saudi juga menyuarakan keprihatinannya atas insiden yang terjadi. Arab Saudi memastikan pihaknya akan mendukung dan memberikan bantuan dalam proses pencarian.
"Kami menegaskan bahwa Kerajaan Arab Saudi mendukung Republik Islam Iran dalam situasi sulit ini dan kesiapannya untuk memberikan bantuan apa pun yang dibutuhkan lembaga-lembaga Iran," kata Kementerian Luar Negeri Kerajaan Teluk, dalam sebuah pernyataan.
Video 'Helikopter Bawa Presiden Iran Jatuh, Pencarian Dilakukan':
(dwia/dwia)