Penembakan di Sekolah Rusia Tewaskan 13 Orang, Pelaku Bunuh Diri

Penembakan di Sekolah Rusia Tewaskan 13 Orang, Pelaku Bunuh Diri

Rita Uli Hutapea - detikNews
Senin, 26 Sep 2022 17:12 WIB
Ilustrasi: pembunuhan, mayat, bunuh diri, garis polisi, police line
Foto: Ilustrasi/Thinkstock
Jakarta -

Jumlah korban jiwa dalam penembakan massal di sebuah sekolah di Rusia terus bertambah. Sejauh ini, sudah 13 orang dinyatakan tewas dalam penembakan di kota Izhevsk, Rusia pada Senin (26/9) tersebut. Di antara para korban tewas tersebut, termasuk tujuh anak-anak.

"Tiga belas orang, termasuk enam orang dewasa dan tujuh anak-anak, tewas karena kejahatan ini," kata Komite Investigasi Rusia dalam sebuah pernyataan seperti dilansir dari kantor berita AFP, Senin (26/9/2022).

Komite penyelidik tersebut menambahkan bahwa 14 anak-anak dan tujuh orang dewasa juga terluka dalam penembakan tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pelaku penembakan massal itu dilaporkan tewas bunuh diri.

"Jenazah pria yang melepaskan tembakan itu kini telah ditemukan oleh polisi. Menurut laporan, dia bunuh diri," kata Kementerian Dalam Negeri Rusia dalam postingan di Telegram, dilansir dari kantor berita AFP.

ADVERTISEMENT

Belum ada keterangan mengenai identitas pelaku penembakan maupun motif perbuatannya.

Penembakan di sekolah ini terjadi hanya beberapa jam setelah insiden penembakan lainnya di pusat mobilisasi militer di Ust-Ilimsk, Irkutsk, Siberia. Pelakunya, seorang pria yang meneriakkan penolakan untuk bertempur di Ukraina.

Gubernur Irkutsk Igor Kobzev menyebut seorang komisaris militer -- petugas Partai Komunis yang mendampingi komandan satuan militer di Rusia -- mengalami luka-luka akibat tembakan itu dan kini 'dalam kondisi kritis' di rumah sakit.

Kobzev, seperti dikutip media lokal Moscow Times, menyebut korban diidentifikasi sebagai Alexander Yeliseyev, yang merupakan komisaris militer dan kepala rekrutmen setempat.

Simak Video: 6 Orang Tewas dalam Aksi Penembakan di Sekolah Rusia

[Gambas:Video 20detik]



Kobzev menambahkan bahwa pelaku penembakan 'segera ditangkap' usai insiden terjadi. Dia tidak menyebut identitas pelaku, namun laporan outlet media lokal yang memiliki hubungan dekat dengan dinas keamanan Rusia mengidentifikasi pelaku sebagai Ruslan Zinin (25).

Zinin kini ditahan di kantor rekrutmen di Ust-Ilimsk, Irkutsk, yang berjarak 5.000 kilometer sebelah timur ibu kota Moskow.

Motif penembakan yang dilakukan Zinin belum diketahui secara jelas.

Namun ibunda Zinin, Marina Zinina, menuturkan kepada situs berita lokal Astra bahwa Zinin 'sangat kesal' karena teman baiknya yang tidak memiliki pengalaman militer menerima panggilan untuk bertugas, meskipun otoritas Rusia berjanji hanya merekrut orang-orang dengan pengalaman militer.

Halaman 2 dari 2
(ita/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads