Rusia Gempur Kharkiv Ukraina, 15 Tewas Termasuk Bocah 8 Tahun

Rusia Gempur Kharkiv Ukraina, 15 Tewas Termasuk Bocah 8 Tahun

Novi Christiastuti - detikNews
Rabu, 22 Jun 2022 12:15 WIB
Kota Kharkiv Ukraina masih jadi sasaran serangan Rusia. Pada Minggu (17/4) waktu setempat, serangan rudal jelajah Rusia tewaskan 5 orang dan 13 lainnya terluka.
Ilustrasi -- Dampak kehancuran akibat gempuran Rusia di Kharkiv, Ukraina, beberapa waktu lalu (dok. AP Photo)
Kiev -

Pasukan Rusia kembali menggempur wilayah Kharkiv, yang merupakan kota terbesar kedua di Ukraina, saat invasinya terus berlanjut. Sedikitnya 15 orang, termasuk seorang anak berusia 8 tahun, tewas akibat gempuran Rusia itu.

Seperti dilansir AFP, Rabu (22/6/2022), Kharkiv yang terletak di Ukraina bagian timur laut merupakan wilayah yang berbatasan dengan Rusia, di mana banyak warga yang melarikan diri saat awal-awal invasi Moskow kini kembali setelah upaya Rusia merebut kota itu berhasil digagalkan.

"Sedikitnya 15 orang tewas dan 16 orang lainnya mengalami luka-luka. Itulah konsekuensi mengerikan dari gempuran siang hari di wilayah Kharkiv," tutur Gubernur Kharkiv Oleg Synegubov dalam pernyataan via Telegram.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lebih lanjut disebutkan Synegubov bahwa jumlah korban tewas dan korban luka itu berasal dari empat insiden terpisah.

Synegubov menyebut pasukan Rusia menembaki wilayah Chuguiv, kota berjarak 30 kilometer di sebelah tenggara kota Kharkiv. Serangan Rusia itu dilaporkan menewaskan enam orang dan melukai empat orang lainnya.

ADVERTISEMENT

Sedikitnya lima orang tewas dan 11 orang lainnya mengalami luka-luka di kota Kharkiv. Salah satu korban tewas merupakan seorang anak berusia 8 tahun, yang tewas di wilayah pinggiran dalam serangan yang juga menewaskan ibundanya.

Tiga orang lainnya tewas akibat serangan di Zolochiv, sebuah kota kecil berjarak 40 kilometer di sebelah utara Kharkiv.

"Ini terorisme. Ini merupakan kejahatan terhadap kemanusiaan yang harus dihukum!" tegas Synegubov.

Simak Video 'Zelenskyy: Ukraina Berperang untuk Kebebasan Dunia':

[Gambas:Video 20detik]



Kota Kharkiv yang terletak hanya 50 kilometer dari perbatasan Rusia, digempur secara besar-besaran oleh pasukan Rusia sejak awal invasi pada 24 Februari lalu.

Namun pasukan Ukraina berhasil merebut kembali kendali atas kota itu dalam pertempuran yang membuat kota itu mengalami kerusakan parah.

Sejak saat itu, pasukan Moskow mengalihkan fokus untuk menguasai seluruh wilayah Donbas, Ukraina bagian timur. Donbas yang terletak di sebelah tenggara Kharkiv itu terdiri atas wilayah Donetsk dan Luhansk, yang dikuasai separatis pro-Rusia sejak tahun 2014 lalu.

Halaman 2 dari 2
(nvc/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads