Gedung Komersial di China Runtuh, 5 Orang Dilaporkan Tewas

Gedung Komersial di China Runtuh, 5 Orang Dilaporkan Tewas

Matius Alfons - detikNews
Kamis, 05 Mei 2022 04:10 WIB
Gedung di China Runtuh
Foto: Gedung di China Runtuh (Shen Hong/Xinhua via AP)
Changsa -

Sebuah gedung komersial di Changsa, Hunan, China tengah runtuh. Imbasnya sebanyak 5 orang tewas dan puluhan orang dilaporkan masih hilang.

Seperti dilansir AFP, Kamis (5/5/2022), bangunan komersial yang berisi apartemen, hotel, dan bioskop ini runtuh pada Jumat (29/4) yang lalu. Runtuhnya bangunan tersebut bahkan meninggalkan lubang menganga di jalan raya Changsha.

Kantor berita resmi Xinhua melaporkan jumlah korban tewas sampai saat ini mencapai lima orang, bertambah dua dari sebelumnya. Selain itu, 10 orang telah ditarik dari puing-puing hidup-hidup. Korban kesepuluh ditemukan dalam keadaan sadar sekitar pukul 12.00 waktu setempat, kata Xinhua.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, dilaporkan terdapat 23 orang yang diyakini terperangkap di dalam gedung. Selain itu, terdapat 39 orang lainnya yang hilang dan tidak bisa dihubungi sama sekali, menurut media pemerintah.

Tim penyelamat sendiri dapat menemukan korban hidup dengan bantuan anjing pelacak, pendeteksi kehidupan, dan drone. Selain itu cara teriakan dan ketukan juga mampu membantu menemukan kesepuluh orang.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, Presiden China Xi Jinping sebelumnya menyerukan pencarian "dengan segala cara" dan memerintahkan penyelidikan menyeluruh terhadap penyebab keruntuhan.

Simak juga 'China Deteksi Kasus Pertama Flu Burung H3N8 pada Manusia':

[Gambas:Video 20detik]



(maa/maa)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads