Kapal Migran Tunisia Tenggelam di Afrika Utara, 4 Orang Tewas-19 Hilang

Kapal Migran Tunisia Tenggelam di Afrika Utara, 4 Orang Tewas-19 Hilang

Tim detikcom - detikNews
Senin, 18 Okt 2021 03:37 WIB
Ilustrasi
Foto: Ilustrasi (Thinkstock)
Mahdia -

Kapal pengangkut migran Tunisia tenggelam di perairan Afrika Utara. Akibatnya 4 orang dilaporkan tewas dan 19 lainnya masih hilang.

Seperti dilansir AFP, Senin (18/10/2021), kapal yang mengangkut sebanyak 30 warga Tunisia itu terbalik ketika berada di perairan Afrika Utara. Namun naas, di tengah perjalanan atau tepatnya di lepas pantai provinsi Mahdia, yang hanya berjarak sekitar 140 kilometer (87 mil) dari pulau Lampedusa di Italia, kapal tersebut tenggelam.

"Tujuh orang dapat diselamatkan dan empat mayat ditemukan," kata juru bicara pengadilan Mahdia dan Monastir, Farid Ben Jha, seraya menambahkan bahwa penumpang lainnya hilang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ben Jha mengatakan kapal tersebut memang terlalu kecil untuk mengangkut 30 orang. Mereka yang berhasil diselamatkan juga tidak mengatakan dari mana tepatnya kapal itu berangkat.

"Perahu itu terlalu kecil untuk mengangkut 30 orang," katanya.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, Ben Jha mengatakan hingga kini sebanyak empat orang sudah ditangkap karena membantu mengatur upaya penyeberangan laut yang berujung insiden tersebut. Dia mengatakan penyelidikan lebih lanjut juga telah dibuka untuk mengidentifikasi mereka yang bertanggung jawab.

(maa/maa)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads