Rekor Tertinggi, Malaysia Laporkan 9.180 Kasus Corona Sehari

Rekor Tertinggi, Malaysia Laporkan 9.180 Kasus Corona Sehari

Novi Christiastuti - detikNews
Jumat, 09 Jul 2021 18:34 WIB
Malaysia perpanjang lockdown guna cegah penyebaran virus Corona di kawasannya. Lockdown diperpanjang menyusul kasus COVID-19 harian di negara itu masih tinggi.
Situasi pandemi Corona di Malaysia (dok. AP Photo/Vincent Thian)
Kuala Lumpur -

Malaysia kembali melaporkan lonjakan kasus virus Corona (COVID-19) di wilayahnya. Bahkan rekor kasus harian tertinggi tercatat dengan lebih dari 9.100 kasus Corona terdeteksi dalam 24 jam terakhir.

Seperti dilansir Reuters dan Bernama, Jumat (9/7/2021), otoritas kesehatan Malaysia dalam laporan terbaru menyebutkan 9.180 kasus Corona tercatat dalam sehari.

Angka ini menggeser rekor kasus harian tertinggi sebelumnya yang tercatat pada 29 Mei lalu, saat Malaysia mencatat 9.020 kasus Corona dalam sehari.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Direktur Jenderal Kesehatan pada Kementerian Kesehatan Malaysia, Dr Noor Hisham Abdullah, menyatakan bahwa di antara berbagai wilayah di Malaysia, Selangor melaporkan jumlah kasus baru tertinggi, yakni sebanyak 4.400 kasus. Angka itu mencetak rekor tertinggi untuk wilayah Selangor.

Selangor disusul oleh Kuala Lumpur yang melaporkan 1.271 kasus dalam 24 jam terakhir, dan Negeri Sembilan dengan 899 kasus dalam sehari serta Sarawak dengan 406 kasus dalam sehari.

ADVERTISEMENT

Dengan lonjakan itu, maka terhitung hingga Jumat (9/7) waktu setempat, Malaysia mencatat 817.838 total kasus Corona di wilayahnya.

Otoritas Malaysia juga melaporkan 77 kematian akibat Corona dalam sehari. Dengan tambahan itu, seperti dilansir The Star, total 5.980 kematian kini tercatat di negara ini.

Simak video 'Airlangga: Kasus Harian Corona RI Naik 43%, Kematian 56%':

[Gambas:Video 20detik]



Malaysia saat ini berada di bawah lockdown ketat secara nasional sejak Juni lalu saat jumlah kasus Corona naik tajam.

Dengan total kasus melebihi 800.000 kasus, maka Malaysia menempati peringkat ketiga di kawasan Asia Tenggara sebagai negara dengan total kasus Corona terbanyak setelah Indonesia dan Filipina.

Perdana Menteri (PM) Muhyiddin Yassin sebelumnya menegaskan bahwa lockdown tidak akan dilonggarkan hingga jumlah kasus harian turun di bawah 4.000 kasus per harinya.

Halaman 2 dari 2
(nvc/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads