13 Orang Tewas dalam Tabrakan Bus dengan Truk di Afghanistan

13 Orang Tewas dalam Tabrakan Bus dengan Truk di Afghanistan

Rita Uli Hutapea - detikNews
Sabtu, 08 Sep 2018 15:14 WIB
Foto: Thinkstock/assistantua
Kabul - Setidaknya 13 orang tewas ketika sebuah bus penumpang tabrakan dengan sebuah truk di Afghanistan selatan. Tabrakan maut itu terjadi di distrik Zherai, provinsi Kandahar hari Sabtu ini.

Juru bicara kepolisian provinsi Kandahar, Abdul Bashir Khaksar mengatakan seperti dilansir kantor berita AFP, Sabtu (8/9/2018), sebanyak 25 orang lainnya mengalami luka-luka dalam kecelakaan tersebut.




SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut juru bicara gubernur Kandahar, Mohammad Aziz Azizi, truk sedang berhenti di pinggir jalan ketika ditabrak bus tersebut pada sekitar pukul 06.00 waktu setempat.

Saat kejadian, bus mengangkut sekitar 40 penumpang yang bertolak dari provinsi Helmand menuju Kandahar. Setelah menabrak truk, bus tersebut terbalik.



Di antara belasan korban tewas itu, termasuk beberapa perempuan dan anak-anak. Namun tidak jelas berapa tepatnya jumlah korban jiwa di bus.

Belum diketahui penyebab tabrakan maut. Kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih jauh atas insiden tersebut.

(ita/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads