"Sebuah jet Eurofighter Spanyol di Lithuania tak sengaja menembakkan sebuah rudal tanpa menimbulkan bahaya apapun," demikian pernyataan Kementerian Pertahanan Spanyol seperti dilansir kantor berita AFP, Rabu (8/8/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Rudal udara-ke-udara tersebut tidak mengenai pesawat apapun. Kementerian Pertahanan telah memulai penyelidikan untuk mengklarifikasi penyebab pasti insiden itu," demikian disampaikan Kementerian Pertahanan Spanyol.
Pihak kementerian menyatakan, dua jet tempur Eurofighter milik Spanyol dan dua jet tempur Mirage 2000 milik Prancis ikut serta dalam misi latihan tersebut. Setelah insiden rudal tersebut, jet-jet tempur itu kembali ke pangkalan udara di Siauliai, Lithuania utara, yang menjadi basis jet-jet tempur tersebut.
Media-media Spanyol melaporkan, rudal yang tak sengaja ditembakkan itu membawa hingga 10 kilogram bahan peledak dan memiliki mode penghancuran diri sendiri jika terjadi insiden seperti ini. Namun tak jelas apakah metode itu diaktifkan, dan rudal itu mungkin mendarat di tanah.
Perdana Menteri Estonia Juri Ratas sangat bersyukur karena tak ada korban dalam insiden mengejutkan yang disebutnya "sangat disesalkan" ini.
"Saya yakin bahwa pasukan pertahanan Estonia akan, dengan bekerja sama dengan sekutu-sekutu kita, mengidentifikasi semua latar belakang kasus tersebut dan melakukan segala upaya untuk memastikan bahwa hal seperti ini tak akan terjadi lagi," tandasnya. (ita/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini