Obama Puji Pertukaran Tahanan dengan Iran Kemenangan Diplomasi

Obama Puji Pertukaran Tahanan dengan Iran Kemenangan Diplomasi

Novi Christiastuti - detikNews
Senin, 18 Jan 2016 10:30 WIB
Obama Puji Pertukaran Tahanan dengan Iran Kemenangan Diplomasi
Barack Obama (REUTERS/Yuri Gripas)
Washington - Presiden Amerika Serikat Barack Obama memuji penerapan kesepakatan nuklir dan pertukaran tahanan dengan Iran sebagai kemenangan diplomasi. Obama meyakini hal ini akan semakin meningkatkan hubungan antara Iran dengan dunia.

Sanksi ekonomi terhadap Iran resmi dicabut akhir pekan lalu, dan sebagai gantinya, Iran membebaskan empat warga AS yang sempat ditahan pihaknya. Keempat warga AS yang dibebaskan Iran itu, telah diterbangkan ke Jenewa, Swiss dengan pesawat Iran pada Minggu (17/1) waktu setempat.

Menanggapi hal ini, seperti dilansir Reuters, Senin (18/1/2016), Obama menyatakan Iran sekarang tidak akan menyentuh bom nuklir dan dunia akan lebih aman. "Ini hari yang baik karena, sekali lagi, kita melihat apa yang mungkin terjadi dengan diplomasi Amerika yang kuat," sebut Obama di Gedung Putih.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hal-hal semacam ini menjadi pengingat akan hal apa yang bisa kita capai ketika kita memimpin dengan kekuatan dan kebijaksanaan," tegas Obama dalam pernyataannya, yang menjadi semacam teguran tersirat bagi politikus Partai Republik yang banyak mengkritik dirinya atas kebijakan terhadap Iran, yang selama ini menjadi salah satu musuh AS.

(Baca juga: Iran Bebaskan 4 WN AS yang Ditahan Usai Sanksi Nuklir Dicabut)

Lebih lanjut, Obama menyatakan AS masih memiliki perbedaan mendalam dengan Iran. Dia berjanji akan terus menegakkan sanksi atas program rudal balistik, pelanggaran HAM dan aktivitas Iran yang mendukung terorisme.

"Kami tetap teguh dalam menentang perilaku destabilisasi Iran di mana saja, termasuk ancamannya terhadap Israel dan mitra-mitra kami di Teluk, serta dukungannya untuk aksi kekerasan di sejumlah lokasi seperti Suriah dan Yaman," ucapnya.

(Baca juga: Sanksi Nuklir Iran Dicabut PBB, Israel Menentang)

Obama menyebut pembebasan enam warga Iran-Amerika dan satu warga Iran yang diadili di AS sebagai tindakan kemanusiaan dan aksi timbal-balik, yang hanya akan terjadi sekali saja. Obama juga menyebut, kesepakatan antara AS dan Iran di Den Haag, Belanda di mana Iran menerima dana US$ 400 juta yang dibekukan sejak tahun 1981 lalu ditambah US$ 1,3 miliar sebagai bunga, akan bisa menyelamatkan Iran.

Obama berharap Iran bisa menjalin kerja sama lebih banyak dengan komunitas dunia, usai sanksi ekonominya dicabut. "Saya berharap penuh bahwa ini mengisyaratkan kesempatan, setidaknya bagi Iran untuk bekerja lebih kooperatif dengan negara-negara dunia, untuk memajukan kepentingan mereka dan kepentingan rakyat yang mengharapkan perdamaian dan keamanan untuk keluarga mereka," tandas Obama.

Pesawat yang membawa 4 warga AS yang dibebaskan Iran (REUTERS/Denis Balibouse)


(Baca juga: Sanksi Nuklir Akan Dicabut, Iran: Ini Hari Baik Bagi Rakyat)

(nvc/ita)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads