Jakarta - Isu ijazah palsu Jokowi terus bergulir. Kelompok Tim Pembela Ulama dan Aktivis (TPUA) meminta kampus UGM buka suara. Berikut mereka yang membela Jokowi.
(/)
Mereka Menjawab Tudingan Ijazah Palsu Jokowi
Jumat, 18 Apr 2025 10:13 WIB
BAGIKAN
Wakil Rektor UGM Prof Wening Udasmoro mengatakan pihaknya tidak bermaksud membela Presiden ke-7 Jokowi. Namun, pihaknya menegaskan bahwa status Jokowi itu tercatat di dokumen Fakultas Kehutanan UGM.
"Itu sudah kami jelaskan dan Joko Widodo itu lulus pada 5 November 1985, sesuai dengan catatan di dokumen Fakultas Kehutanan," kata Wening saat memberikan keterangan kepada wartawan di ruang Fortakgama, dilansir detikJogja, Selasa (15/4/2025). (Foto: Jauh Hari Wawan S/detikJogja)
BAGIKAN