Israel - Israel menjalankan operasi penyelamatan empat sandera dengan serangan udara intensif di Gaza. Para sandera kembali bertemu keluarga dalam keadaan sehat.
Foto
Momen Warga Israel yang Jadi Sandera Hamas Kembali Bertemu Keluarga
Almog Meir Jan, seorang sandera yang dibebaskan terlihat di Ramat Gan, Israel, Jumat (8/6/2024). REUTERS/Marko Djurica.
Israel menjalankan operasi penyelamatan empat sandera dengan serangan udara intensif di al-Nuseirat, Gaza tengah. Operasi penyelamatan itu menewaskan 274 warga Palestina. REUTERS/Marko Djurica.
Israel mengatakan sandera yang diselamatkan adalah Noa Argamani (26), Almog Meir Jan (22), Andrey Kozlov (27), dan Shlomi Ziv (41). REUTERS/Marko Djurica.
Mereka dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan medis dan dalam keadaan sehat. The Families Forum/Handout via Reuters.
Di rumah sakit, mereka langsung bertemu kembali dengan keluarga masing-masing. REUTERS/Israeli Army.
Mereka diculik dari festival musik Nova selama serangan oleh Hamas di kota-kota dan desa-desa Israel di dekat Gaza pada 7 Oktober 2023. Serangan Hamas yang menewaskan 1.200 orang. REUTERS/Israeli Army.

Israel kemudian melakukan invasi ke Gaza. Serangan Israel ke Gaza telah menewaskan sedikitnya 36.801 warga Palestina. REUTERS/Israeli Army.