Foto: Sisa Bangkai Truk Tangki yang Terbakar di SPBU Jagakarsa

Foto

Foto: Sisa Bangkai Truk Tangki yang Terbakar di SPBU Jagakarsa

Dok. detikcom - detikNews
Sabtu, 30 Des 2017 00:39 WIB

Jakarta - Petugas pemadam kebakaran berhasil memadamkan api di SPBU Jagakarsa, Jakarta Selatan. Terlihat bangkai truk tangki yang hangus terbakar.

Api di kebakaran SPBU di Jagakarsa, Jakarta Selatan, berhasil dipadamkan. Api padam setelah dilakukan pemadaman selama hampir 2 jam. (Ardi Cahya Rosyadi/detikcom)
Pantauan di lokasi Jalan M Kahfi, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (30/12/2017), sekitar pukul 00.20 WIB, api sudah tak tampak lagi. Petugas juga terlihat tak lagi menyemprotkan air ke truk tangki maupun bagian SPBU lainnya.Β  (Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom)
Tampak bangkai truk tangki yang hangus terbakar. Ada sekurangnya 13 mobil pemadam kebakaran yang memadamkan api di SPBU Jagakarsa. (Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom)
Tampak warga berkerumun menyaksikan kebakaran dan proses pemadaman yang dilakukan petugas. (Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom)
Kebakaran diduga berasal dari kampas rem truk tangki yang berasap kemudian terbakarkampas rem truk tangki yang berasap kemudian terbakar.Β  (Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom)
Kapolsek Jagakarsa Kompol Prayitno menjelaskan, kampas rem truk tangki terbakar saat truk memindahkan BBM. Api kemudian menyambar BBM yang ada di dekatnya. (Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom)
Pihak Pemadam Kebakaran menyatakan tidak ada korban luka maupun jiwa akibat kebakaran di SPBU Jagakarsa, Selatan. Petugas masih bersiaga di lokasi. (Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom)
"Tapi semua korban nihil, korban dari pegawai nihil, dari kernet nihil," kata petugas piket Kasektor X Jagakarsa Sudin Penanggulangan Kebakaran Dan Penyelamatan Kota Administrasi Jakarta Selatan, Paryo, saat dihubungi detikcom, Jumat (29/12/2017). (Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom)
Bau bensin sangat kuat di lokasi. Bau itu bercampur dengan bau benda terbakar. Bau itu bahkan membuat mata sedikit perih.Β  (Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom)
Foto: Sisa Bangkai Truk Tangki yang Terbakar di SPBU Jagakarsa
Foto: Sisa Bangkai Truk Tangki yang Terbakar di SPBU Jagakarsa
Foto: Sisa Bangkai Truk Tangki yang Terbakar di SPBU Jagakarsa
Foto: Sisa Bangkai Truk Tangki yang Terbakar di SPBU Jagakarsa
Foto: Sisa Bangkai Truk Tangki yang Terbakar di SPBU Jagakarsa
Foto: Sisa Bangkai Truk Tangki yang Terbakar di SPBU Jagakarsa
Foto: Sisa Bangkai Truk Tangki yang Terbakar di SPBU Jagakarsa
Foto: Sisa Bangkai Truk Tangki yang Terbakar di SPBU Jagakarsa
Foto: Sisa Bangkai Truk Tangki yang Terbakar di SPBU Jagakarsa


Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads