Begini Canggihnya Tangan Cyborg Ciptaan Tawan

Foto

Begini Canggihnya Tangan Cyborg Ciptaan Tawan

Pool - detikNews
Kamis, 21 Jan 2016 11:31 WIB

Jakarta - I Wayan Sumardana membuat "tangan cyborg" untuk lengan kirinya. Pria yang akrab disapa Tawan ini membuat tangan cyborgnya dari barang bekas.

I Wayan Sumardana memang cerdas. Meski hanya lulusan SMK, dirinya bisa merakit "tangan cyborg"-nya dari barang bekas hingga bermanfaat dalam aktivitasnya. Putri Akmal/detikcom

Alat ini diakuinya sangat menguras tenaga. Komponen alat buatan Tawan mulai dari besi penopang, tabung hidrolis, hingga beberapa kabel terlihat bekas. Putri Akmal dan Ardian

Pria yang kini dikenal 'Iron Man'-nya Indonesia ini merancang, merakit dan menyambung sendiri seluruh item tersebut. Putri Akmal dan Ardian

Tak hanya itu, Tawan itu juga menggunakan CPU komputer, dinamo, tuning potensio, sensor ultasonik, sensor infra merah dan sensor jumlah putaran dinamo. Putri Akmal dan Ardian

Satu komponen kunci, yakni sensor EEG (Electro Encephalo Graphi) dibelinya online dari Amerika Serikat (AS) senilai Rp 4,7 juta. Putri Akmal dan Ardian

Wayan menjelaskan, alat ini berfungsi melalui sensor otak yang dipasang di kepala yang mengendalikan arah gerak ke tangan kirinya melalui alat yang dipasang di punggung dan tangan kirinya Putri Akmal/detikcom

Untuk menggerakkan lengan robotnya itu, Tawan membutuhkan listrik 500 voltase. Ini didapat dari baterai litiumoin yang dipasangnya. Putri Akmal dan Ardian

Pria berkulit sawo matang ini berujar jika kelumpuhan tidak akan pernah membatasi aktivitas dan ruang geraknya. Putri Akmal dan Ardian

Begini Canggihnya Tangan Cyborg Ciptaan Tawan
Begini Canggihnya Tangan Cyborg Ciptaan Tawan
Begini Canggihnya Tangan Cyborg Ciptaan Tawan
Begini Canggihnya Tangan Cyborg Ciptaan Tawan
Begini Canggihnya Tangan Cyborg Ciptaan Tawan
Begini Canggihnya Tangan Cyborg Ciptaan Tawan
Begini Canggihnya Tangan Cyborg Ciptaan Tawan
Begini Canggihnya Tangan Cyborg Ciptaan Tawan


Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads