Peran Aiptu Fery Bina Warga untuk Tingkatkan Ekonomi Desa di Tabalong Kalsel

Peran Aiptu Fery Bina Warga untuk Tingkatkan Ekonomi Desa di Tabalong Kalsel

Farih Maulana Sidik - detikNews
Kamis, 27 Nov 2025 11:18 WIB
Bhabinkamtibmas Polsek Muara Uya, Aiptu Fery Hermawan.
Aiptu Fery Hermawan (Dok. Istimewa)
Jakarta -

Aiptu Fery Hermawan merangkul dan membina warga binaannya di Desa Binjau, Desa Uwie, dan Desa Santuun, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan, untuk meningkatkan perekonomian desa. Dia mengajak warga untuk beternak kambing dan membina petani kopi agar hasil panen maksimal.

Aiptu Fery merupakan Bhabinkamtibmas Polsek Muara Uya, Polres Tabalong, Polda Kalimantan Selatan, sejak 4 tahun lalu. Dia pun berdiskusi dengan kepala desa setempat untuk membuat program peningkatan perekonomian desa hingga tercetus program peternakan kambing milik desa yang melibatkan masyarakat sebagai peternaknya.

"(Kami) Memanfaatkan anggaran ketahanan pangan di desa, bekerja sama dengan kepala desa, kita memprogramkan berbagi kambing buat dipelihara dan diternakkan masyarakat, berkelompok," kata Aiptu Fery dalam Hoegeng Corner 2025 detikPagi, Kamis (27/11/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bhabinkamtibmas Polsek Muara Uya, Kalimantan SelatanBhabinkamtibmas Polsek Muara Uya, Kalimantan Selatan (Dok. Istimewa)

Di awal, Aiptu Fery dan aparat desa menunjuk orang-orang yang dipercaya sebagai ketua kelompok peternak dari tiap kelompok yang dibentuk. Nantinya, ketua kelompok itu dibina untuk perawatan hewan ternaknya agar memberi contoh kepada anggotanya.

"Biasanya 1 induk setahun itu bisa 2 kali beranak dan anaknya dikembalikan ke desa untuk dibagikan kepada masyarakat yang lain. Alhamdulillah sekarang hampir 80 persen warga di Desa Uwie beternak kambing," ucapnya.

ADVERTISEMENT

Selain membina warga untuk beternak kambing, Aiptu Fery membina petani kopi di desa binaannya. Dia membantu membuka jejaring agar pemasaran hasil taninya lebih luas dan bantuan dari pemerintah setempat masuk.

"Kita bekerja sama dengan (dinas) kehutanan mempersiapkan hutan produksi, atau hutan yang dimanfaatkan masyarakat buat nanam kopi dan dibantu bibit. Serta sekarang ini baru dibangun buat penyimpanan dan pabrik kopinya secara tradisional dan memuaskan buat dikirim ke Jakarta dan daerah lainnya," jelasnya.

Terbaru, Aiptu Fery juga bekerja sama dengan para guru MTs di desa binaannya untuk membuat peci dari pelepah daun pisang. Menurut dia, kerajinan tangan itu sudah dipasarkan di daerah lain di Kalimantan Selatan.

"Sekarang pemasaran alhamdulillah udah sampai provinsi dan banyak pesanan karena termasuk antik dan unik karena belum ada di wilayah Kalimantan Selatan, peci dari daun pisang," ujar Fery.

"Dapat penghargaan dari Bapak Kapolda tahun 2024 atas berhasilnya bekerja sama dengan masyarakat menambah perekonomian dengan kerajinan peci dari daun pisang," imbuhnya.

Bhabinkamtibmas Polsek Muara Uya, Kalimantan SelatanBhabinkamtibmas Polsek Muara Uya, Kalimantan Selatan (Dok. Istimewa)

Simak juga Video: Belasan Tahun Aiptu Ngurah Rai Bina Petani untuk Tingkatkan Ekonomi Desa

(fas/knv)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads