Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat mengatakan pentingnya pemenuhan kebutuhan jiwa dan raga yang seimbang bagi perempuan. Menurutnya, hal itu perlu diwujudkan untuk meningkatkan peran perempuan dalam membangun negara.
"Perempuan yang terpenuhi kebutuhannya secara utuh akan melahirkan keluarga yang sehat. Dari keluarga yang sehat akan mewujudkan masyarakat yang kuat dan diharapkan mampu membentuk negara yang kuat dan berdaulat," kata Lestari Moerdijat dalam keterangannya, Jumat (14/11/2025).
Hal itu diungkapkan olehnya saat membuka secara daring Pelatihan Kesehatan Holistik Jiwa-Raga untuk Keluarga Bahagia yang diselenggarakan Akademi Perempuan NasDem di Jakarta, hari ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia menjelaskan pelatihan kesehatan holistik yang terbuka untuk umum itu diselenggarakan dalam rangka peringatan HUT ke-14 Partai NasDem.
Menurut Lestari, perhatian terhadap keseimbangan kesehatan jiwa dan raga perempuan itu dipicu munculnya permasalahan yang terjadi di masyarakat. Belakangan ini, sejumlah peristiwa sosial diberitakan media massa, bila ditelisik lebih jauh akar permasalahannya terkait kesehatan jiwa.
"Bagaimana seorang pelajar bisa terlibat aksi kekerasan di lingkungan sekolah dengan menggunakan bahan peledak?," ujarnya.
Menurutnya, dinamika di ruang sosial harus menjadi perhatian semua pihak dan perempuan sebagai penjaga kehidupan diharuskan memiliki kemampuan untuk berhadapan dengan realita sosial semakin kompleks dan mampu mengelolanya.
"Pelatihan kesehatan secara holistik diharapkan mampu membantu para perempuan membangun energi positif sehingga mampu menjadi sumber kekuatan bagi dirinya, keluarga, dan masyarakat," tutupnya.
Simak juga Video: Pesan Menkes ke Anak Muda agar Mental Sehat: Jangan Terlalu Ambisius











































