Kecelakaan lalu lintas tunggal sepeda motor terjadi di Jalan Pabangbon, Kecamatan Leuwiliang, Bogor, Jawa Barat. Pengemudinya meregang nyawa akibat kecelakaan itu.
"Pengemudinya (yang meninggal dunia), berinisial AAR," kata Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Ferdhyan Mulya, Selasa (14/10/2025).
Ferdhyan mengatakan peristiwa nahas itu terjadi pada hari Senin (13/9) kemarin. Saat itu, korban sedang membonceng istrinya, yaitu TN.
"Kejadian bermula ketika kendaraan sepeda motor Honda Vario bernopol F-6286-FHF bergerak dari Bantarkaret menuju ke arah Pabangbon," ungkapnya.
Setiba di lokasi kejadian, pengemudi tidak dapat menguasai laju kendaraannya. Saat itu, kondisi jalan tikungan dan menurun.
(rdh/isa)