Gubernur Banten Andra Soni mendampingi Wakil Presiden (Wapres) RI Gibran Rakabuming Raka dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menanam jagung serentak. Dalam paparannya, Andra Soni mengatakan stok pangan di Banten surplus.
Penanaman jagung serentak kuartal IV dipusatkan di Desa Bantar Panjang, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Rabu (8/10/2025).
Di depan Wapres, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan, dan Menteri Pertanian Andi Amran, Andra Soni menyampaikan stok kebutuhan pangan di Provinsi Banten terjaga dengan baik, bahkan mengalami surplus.
"Alhamdulillah, stok cadangan pangan di Provinsi Banten surplus di tahun 2025 ini," katanya.
Menurut Andra, stok cadangan pangan yang tersedia sebanyak 523 ton dari kewajiban 370 ton, sehingga surplus 153 ton. Sedangkan stok cadangan pangan kabupaten/kota sebanyak 1.982 ton dari kewajiban 1.416 ton, sehingga surplus 566 ton.
Andra Soni menilai capaian itu tidak terlepas dari dukungan pemerintah pusat dan Polri atas berbagai bantuan di sektor pertanian kepada Pemprov Banten.
"Saya meyakini sinergi bersama seluruh stakeholder ini akan terus meningkatkan produktivitas pertanian di Provinsi Banten untuk mewujudkan swasembada pangan Indonesia," katanya.
Produksi padi di Banten pada Januari-Oktober 2025 mencapai 1,7 juta ton lebih gabah kering giling (GKG) dari luas panen padi 328 ribu hektare, melebihi periode tahun lalu sebanyak 1,5 juta ton GKG atau naik sebesar 234.218 ton.
"Kami optimistis produksi padi di Banten sampai Desember 2025 bisa mencapai lebih dari 2 juta ton dan naik menjadi peringkat 8 besar nasional," ujarnya.
Andra Soni menjelaskan luas panen jagung saat ini mengalami peningkatan seluas 2.539 hektare atau meningkat 18 persen pada periode Januari-Oktober 2025, dengan produksi jagung pipilan naik 14 persen.
Produksi tersebut sebagian besar diserap oleh 12 industri pakan yang membutuhkan jagung pipilan kering sebagai bahan baku. Ia menyebut industri pakan di Provinsi Banten membutuhkan sekitar 1,5 juta ton pipilan kering per tahun.
"Untuk memenuhi kebutuhan itu, kami akan bersinergi memperluas area tanam di wilayah Banten Selatan dengan target produksi jagung pipilan kering sebesar 79 ribu ton per tahun," katanya.
Simak juga Video: Polri Tanam Jagung 1 Juta Hektare di DIY, Upaya Dukung Ketahanan Pangan Nasional
(aik/rdp)