Lalu lintas di sejumlah ruas tol arah Jakarta mengalami kepadatan di sejumlah titik pagi ini. Kepadatan tersebut akibat padatnya volume kendaraan dan adanya kendaraan gangguan.
"Tol Jagorawi Cipayung KM 09 - Kali Cipinang KM 03+200 padat, kepadatan di akses keluar UKI/Kodam," demikian dikutip dari akun Jasa Marga @PTJasamarga, Senin (21/7/2025).
Selain itu terdapat kepadatan lainnya di Tol Jagorawi dampak adanya kendaraan gangguan dan kecelakaan. Saat ini kecelakaan dan kendaraan gangguan tersebut sedang dalam penanganan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Cililitan KM 02 - Cawang KM 00 padat, kepadatan volume lalin arah Tebet, dampak penanganan kecelakaan di KM 01+200 dan kendaraan gangguan di KM 02+000," katanya.
Kepadatan lalin juga terjadi di Tol Japek pagi ini. Kepadatan tersebut di Jatiwaringin-cawang akibat adanya kendaraan gangguan.
"Jatiwaringin KM 04 - Cawang KM 00 padat, kepadatan volume lalin arah Tebet, dampak penanganan kecelakaan di KM 01+200 dan kendaraan gangguan di KM 02+000," katanya.
Sementara itu lalu lintas di Tol Janger juga mengalami kepadatan di sejumlah titik pagi ini. Hal itu akibat adanya kepadatan volume lalin.
"Tangerang KM 20 - KM 17 arah Tomang padat, kepadatan volume lalin. Kunciran KM 16 - KM 14 arah Tomang padat, kepadatan di lajur masuk keluar Rest Area. Kunciran KM 13 - Karang Tengah KM 10 padat, kepadatan volume lalin. Kembangan KM 08 - Kedoya KM 04 padat, kepadatan volume lalin," ujarnya.
Tonton juga Video Kepadatan Tol Jagorawi dari Puncak Menuju Jakarta