Pria di Sumut Gondol Motor-HP Pasangan Sesama Jenisnya Usai Kencan di Hotel

Finta Rahyuni - detikNews
Kamis, 05 Jun 2025 16:45 WIB
Pelaku Adit Ramadan saat diamankan petugas kepolisian. (Foto: dok. Polsek Indrapura)
Batu Bara -

Pria inisial RK (20) melapor ke polisi karena sepeda motor hingga ponselnya dibawa kabur pasangan sesama jenisnya, Adit Ramadan (34), di Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara. Adit Ramadan kini ditangkap polisi.

Peristiwa itu terjadi di salah satu hotel di Desa Tanjung Muda, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara, Rabu (28/5/2025) siang. Korban dan pelaku menginap di hotel tersebut.

"Sebelumnya, korban kenal dengan pelaku dari aplikasi hubungan sejenis," kata Kapolsek Indrapura AKP Reynold Silalahi, dilansir detikSumut, Kamis (5/6/2025).

Setelah memesan kamar, keduanya pun masuk ke dalam kamar dan melakukan hubungan sesama jenis. Setelah berhubungan, pelaku lebih dulu mandi, sedangkan korban belakangan.

"Selesai mandi, korban melihat sepeda motornya sudah hilang serta satu unit HP diduga dibawa pelaku. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugian Rp 20 juta," jelasnya.

Polisi yang menindaklanjuti laporan korban akhirnya berhasil menangkap pelaku di Desa Simpang Dolok, Selasa (3/6). Petugas juga mengamankan HP korban yang dicuri pelaku.

Baca selengkapnya di sini.

Tonton juga "Perampok Gasak Motor Usai Bacok Bapak dan Sekap Anak di Probolinggo" di sini:




(idh/imk)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork