Otak Pelaku Ditangkap, Penembakan Brutal di THM Samarinda Dipicu Dendam

Otak Pelaku Ditangkap, Penembakan Brutal di THM Samarinda Dipicu Dendam

Muhammad Budi Kurniawan - detikNews
Jumat, 09 Mei 2025 11:19 WIB
Kapolresta Samarinda Kombes Hendri Umar saat merilis kasus penembakan di THM Samarinda.
Kapolresta Samarinda Kombes Hendri Umar saat merilis kasus penembakan di THM Samarinda (Foto: Dok. Istimewa)
Jakarta -

Polisi kembali meringkus satu orang pelaku penembakan terhadap D (34), seorang pengunjung THM di Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim). Pelaku inisial K (36) yang baru ditangkap merupakan otak dari penembakan D.

Kapolresta Samarinda Kombes Hendri Umar mengatakan K ditangkap pada Selasa malam (6/5) di Kecamatan Samarinda Sebrang. K diamankan setelah polisi lebih dahulu menangkap 9 pelaku yakni J (19), A (19), W (45), FR (24), SM (31), KP (28), AG (40), AL (42), dan AN (35).

"Iya pelaku (K) ini merupakan dalang penembakan korban D, dia diamankan di wilayah Samarinda Sebrang," ucap Hendri dilansir detikKalimantan, Kamis (8/5/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hendri menerangkan K mempunyai peran mengarahkan kesembilan pelaku untuk menghabisi nyawa D. Kemudian J berperan sebagai eksekutor penembakan yang terjadi pada Minggu (4/5) dini hari di depan THM di Jalan Imam Bonjol, Samarinda.

"Peran K ini dia yang ajak semua (9 pelaku) tanpa memberi imbalan, jadi semua ikut atas dasar solidaritas," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Hendri menyebut motif penembakan terjadi lantaran aksi balas dendam K terhadap D. Sebab pada tahun 2021 terjadi kasus pembunuhan terhadap Jumriansyah (39) yang tidak lain merupakan kakak kandung dari K.

Simak selengkapnya di sini.

Lihat juga Video: Detik-detik Penangkapan Pelaku Penembakan Polisi di Makassar

(yld/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads