Warga Cengkareng Jemur Kaki gegara Rumah Kebanjiran: Takut Kena Kutu Air

Taufiq Syarifudin - detikNews
Kamis, 30 Jan 2025 14:14 WIB
Warga Cengkareng berjemur takut kena penyakit kulit setelah rumah kebanjiran. (Taufiq Syarifudin/detikcom)
Jakarta -

Banjir di kawasan Kampung Jaya 5, Cengkareng Barat, Cengkareng, Jakarta Barat, belum surut. Warga mengkhawatirkan terkena penyakit akibat banjir.

Seorang warga RT 004 RW 014, Fauzan Azima, mengatakan banjir terjadi sejak Selasa (28/1) malam. Sampai saat ini air masih menggenangi kawasan dekat rumahnya.

"Ini masih ada banjirnya di rumah. Saya ke sini mau jemur kaki saja, takut kutu air saya. Kan kotor tuh airnya," kata Fauzan saat ditemui di lokasi, Kamis (30/1/2025).

Selain kutu air, Fauzan takut keluarganya terserang diare. Sebab, banjir yang meluap di kampungnya tercampur dengan sampah.

"Kalau banjir terus gini, saya takutnya diare juga. Apalagi anak-anak malah pada mainan air, padahal airnya bau banyak sampahnya," jelasnya.

Fauzan melanjutkan saat ini rumahnya sudah tak lagi terendam. Banjir masuk sampai ke rumahnya sekitar 30 sentimeter pada Rabu (29/1).

Imbas banjir ini, segala aktivitas Fauzan jadi terkendala. Dia mengatakan jalanan di depan rumahnya masih banjir sekitar 40 sentimeter.

"Orang mau kerja jadi susah kan. Pakai motor, baru keluar malah mogok, dorong dulu sampai depan," ucapnya.

Video: Banjir Permukiman Warga Cengkareng, Ketinggian Air Capai 1,5 Meter






(idn/idn)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork