Wanita Tewas di Semak-semak Tangerang Ternyata Dibunuh, Pelaku Ditangkap

Wanita Tewas di Semak-semak Tangerang Ternyata Dibunuh, Pelaku Ditangkap

Wildan Noviansah - detikNews
Jumat, 06 Des 2024 11:08 WIB
Sesosok jasad wanita ditemukan di semak-semak pinggir kali di Pakuhaji, Kabupaten Tangerang. Jasad korban ditemukan warga yang hendak memancing. (ANTARA/HO-Polda Metro Jaya)
Sesosok jasad wanita ditemukan di semak-semak pinggir kali di Pakuhaji, Kabupaten Tangerang. Jasad korban ditemukan warga yang hendak memancing. (Foto: ANTARA/HO-Polda Metro Jaya)
Tangerang -

Wanita berinisial IK (22) ditemukan tewas di semak-semak pinggir kali di Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Banten. Korban ternyata merupakan korban pembunuhan.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Zain Dwi Nugroho mengatakan pelaku pembunuhan merupakan rekan kerja korban berinisial INI (27). Pelaku berhasil ditangkap kurang dari 24 jam setelah korban ditemukan.

"Pembunuhan dilakukan pelaku terhadap korban, terjadi pada Senin, 2 Desember 2024 petang, dan jasad korban ditemukan pada Rabu 4 Desember 2024 petang oleh warga saat hendak mancing di TKP," kata Zain dalam keterangannya, Jumat (6/12/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Zain menjelaskan hubungan antara korban dan pelaku merupakan rekan kerja di sebuah perusahaan kawasan Jatiuwung, Kota Tangerang. Sebelumnya, sepulang kerja korban dan pelaku ini janjian bertemu di suatu tempat di kawasan simpang cadas, Tangerang.

"Saat bertemu sepulang bekerja, antara pelaku dan korban sepakat untuk jalan-jalan menggunakan sepeda motor milik korban," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Berdasarkan pengakuan pelaku, dia memukul kepala korban dari belakang menggunakan kayu yang didapat disekitar lokasi. Korban sempat meronta, namun dibekap dan wajahnya dipukul pelaku hingga meninggal dunia.

"Korban sempat melawan dan meronta, tapi pelaku yang sudah gelap mata membekap mulut korban, kemudian memukuli wajah korban menggunakan tangan kosong, mengetahui korban tak bergerak pelaku kemudian pelaku menyeret tubuh korban ke semak-semak dan pergi meninggalkan korban menggunakan sepeda motor milik korban," jelasnya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan jasad korban ditemukan di pinggir kali Kampung Kebon Rampok RT 01 RW 07, Desa Gaga, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, pada Rabu (4/12) sekitar pukul 14.30 WIB. Korban ditemukan di tempat kejadian perkara (TKP) dalam keadaan telungkup di semak-semak.

"Awal kejadian, pada Rabu, dua saksi berinisial B dan M sedang pergi memancing di pinggir kali. Kemudian pada saat akan berpindah, berjalan menyusuri pinggiran kali sekitar TKP, melihat di semak-semak rumput ada sesuatu," kata Ade Ary, dilansir Antara, Kamis (5/12).

Kemudian, saat kedua saksi mendekat, ternyata seorang wanita yang sudah dalam keadaan meninggal dunia.

"Selanjutnya kedua saksi melaporkan kepada Ketua RT dan melaporkan ke pihak Polsek Pakuhaji untuk dilakukan penanganan lebih lanjut," katanya.

Ade Ary mengatakan sejumlah barang bukti ditemukan di TKP di antaranya KTP korban, sarung tangan dua pasang, sepatu, sepotong kayu, kartu ATM, dan duit sebesar Rp 2.000.

Tonton juga Video Heboh Penemuan Mayat Wanita Tanpa Kepala di Muara Baru Jakut

[Gambas:Video 20detik]



(wnv/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads