Lalu lintas di sejumlah titik di tol arah Jakarta, seperti Jagorawi, Janger (Jakarta-Tangerang), dan Tol JORR, mengalami kepadatan pagi ini. Kepadatan tersebut akibat tingginya volume kendaraan.
"Tol Jagorawi TMII KM 06 - KM 04 arah Cawang padat, kepadatan volume lalin. Cililitan KM 02 - Cawang KM 00 padat, kepadatan volume lalin," demikian dikutip dari platform X Jasa Marga, Rabu (31/7/2024).
Selain itu, lalu lintas di Tol Japek (Jakarta-Cikampek) mengalami kepadatan di sejumlah titik. Salah satunya karena ada perbaikan jalan dan kepadatan volume kendaraan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Cibitung KM 27 - KM 26+676 arah Jakarta padat, ada pekerjaan perbaikan jalan (rekonstruksi rigid) di lajur 1-2/kiri-tengah. Halim KM 02 - Cawang KM 00 padat, kepadatan volume lalin," katanya.
Adapun lalin di Tol Janger juga mengalami kepadatan di sejumlah titik pagi ini. Salah satunya karena ada perbaikan jalan.
"Karawaci - Kunciran padat, ada pekerjaan perbaikan jalan (Rekonstruksi Rigid) di lajur 2/tengah, KM 17+555 dan KM 14+580. Kembangan KM 08 - Kedoya KM 04 padat, kepadatan volume lalin," katanya.
Lebih lanjut lalu lintas di Tol JORR juga mengalami kepadatan di Bitaro arah Ulujami. Kepadatan itu karena padatnya volume lalin.
(yld/zap)