KPK Ungkap Penyuap Eks Gubernur Malut Diduga Juga Suap Pihak-pihak di ESDM

KPK Ungkap Penyuap Eks Gubernur Malut Diduga Juga Suap Pihak-pihak di ESDM

Adrial akbar - detikNews
Kamis, 25 Jul 2024 16:40 WIB
Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron (kedua dari kiri)-(Adrial/detikcom)
Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron (kedua dari kiri) (Adrial/detikcom)
Jakarta -

KPK melakukan penggeledahan di Kantor Ditjen Minerba, Kementerian ESDM, terkait kasus dugaan gratifikasi dan pencucian uang mantan Gubernur Maluku Utara (Malut) Abdul Gani Kasuba (AGK). KPK mengungkap penggeledahan itu dilakukan karena pihak yang menyuap Abdul Gani diduga juga menyuap pihak di ESDM.

"Si pemberi suap kepada saudara AGK ini ternyata juga ada dugaan juga memberi kepada pihak-pihak di ESDM, dalam kaitan ini," ujar Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron di gedung KPK, Jakarta Selatan, Kamis (25/7/2024).

Namun, dia tak menjelaskan pihak yang diduga menerima suap di ESDM. Dia juga belum menjelaskan detail apa saja yang disita dari penggeledahan itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jadi penggeledahan di ESDM itu kaitannya dari pemberi suap di kasus AGK. Jadi tidak kepada pihak yang lain," ucapnya.

Sebelumnya, KPK telah melakukan penggeledahan di kantor Ditjen Minerba Kementerian ESDM terkait kasus gratifikasi dan pencucian uang mantan Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba. KPK menyita sejumlah dokumen yang diduga terkait pengurusan tambang di Malut.

ADVERTISEMENT

"Kegiatan penggeledahan telah selesai kemarin sore, untuk hasil penggeledahan didapatkan oleh penyidik dokumen/surat dan printout BBE yang menurut penyidik terkait dugaan pengaturan pengurusan perizinan tambang di Malut yang diduga dilakukan oleh tersangka AGK dan MS," kata Jubir KPK Tessa Mahardhika dalam keterangan tertulis kepada wartawan, Kamis (25/7).

Tessa mengatakan penyidik akan mendalami lebih lanjut hasil penggeledahan tersebut. Dia juga tidak menutup kemungkinan penyidikan akan dikembangkan ke pihak lain.

"Tidak tertutup kemungkinan penyidikan ini bisa berkembang kepada pihak-pihak lainnya yang patut untuk dimintai pertanggungjawaban pidananya," katanya.

(ial/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads