Pria Mau Curi Tabung Gas di SMK Bogor Dibekuk, Polisi Tunggu Sikap Sekolah

Pria Mau Curi Tabung Gas di SMK Bogor Dibekuk, Polisi Tunggu Sikap Sekolah

Rizky Adha Mahendra - detikNews
Senin, 24 Jun 2024 10:19 WIB
Ilustrasi Napi di Penjara
Ilustrasi (Foto: Edi Wahyono/detikcom)
Bogor -

Seorang pria diamankan warga di Pabuaran, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Pria tersebut diamankan usai kepergok hendak mencuri di salah satu SMK kawasan tersebut.

"Percobaan pencurian, belum terjadi, pelakunya 1. Sudah diamankan, belum ada kerugian dan sementara sekolah juga belum buat laporan," kata Kanit Reskrim Polsek Cibinong AKP Yunli Pangestu, saat dihubungi, Senin (24/6/2024).

Peristiwa itu terjadi pada hari Minggu (23/6) sore. Pria tersebut saat ini masih diamankan di Mako Polsek Cibinong untuk pemeriksaan lebih lanjut. Polisi menunggu sikap dari pihak SMK terkait kasus percobaan pencurian tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Diamanin 1x24 jam, kalau SMK merasa tidak ada kerugian, ya sudah (tak diproses hukum)," ujarnya.

Polisi mengungkap motif pria tersebut hendak mencuri tabung gas. Berdasarkan pemeriksaan sementara kepada pelaku, dia hendak mencuri tabung gas untuk makan.

ADVERTISEMENT

"Dasarnya juga setelah kita lakukan pendalaman, untuk makan, dia mau nyuri tabung gas untuk makan," ungkap Yunli.

Dia mengatakan pelaku masuk lewat ruang TU sekolah yang disebut jendelanya sudah rusak. Pelaku sempat bersembunyi di toilet saat melihat banyak orang di sekitar lokasi.

"Dia mau nyari tabung gas sebenernya. Tapi pas dia lihat ke depan itu sudah banyak orang, makanya dia ngumpet di toilet," ujarnya.

Aksinya tersebut pertama kali diketahui oleh penjaga sekolah. Yunli mengatakan pelaku datang bersama seorang temannya menunggu di luar.

"Awalnya memang 2 orang (pelakunya). Dia nggak ngerti, dia bawa motor tuh dia nunggu di depan sekolah. Terus ditanya ada apa, cuma nunggu aja disuruh nunggu. Teman kamu mana, ke sana ke sekolah. Ke sana masuk katanya. Curiga, habis itu, itu dicek," pungkasnya.

(rdh/jbr)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads